Angela Simatupang Kembali Terpilih Jadi Presiden IIA Indonesia 2024-2027

Rabu, 22 Mei 2024 - 17:13 WIB
loading...
A A A
Dalam Rapat Umum Anggota IIA Indonesia tersebut, selain menetapkan Angela menjadi Presiden untuk periode 2024-2027, juga menetapkan pengurus lainnya yang berasal dari berbagai insitusi lintas sektor dan industri seperti antara lain Astra, BPKP, Deloitte, IFG, Kaldu Sari Nabati, Kementerian Keuangan, Kementerian Perindustrian, SKK Migas, Solusi Bangun Indonesia, Moladin Digital, PLN, dan Pertamina.

Kandidat pengurus yang dipilih dalam rapat umum anggota telah melewati proses seleksi yang dilakukan oleh Komite Nominasi IIA Indonesia. Anggota Komite Nominasi independen dari operasional IIA Indonesia dan dipimpin Ketua Setyanta Nugraha beserta Anggota Evi Damayanti, Setyo Wibowo, dan Nicholas Tobing.

Komite Nominasi ini juga dalam kesehariannya bekerja di institusi yang lintas sektor/industri, yaitu Sekretariat Jenderal DPR, Bank Danamon, Sarana Multi Infrastruktur, dan Amazon Web Services, agar memperkaya perspektif dalam proses seleksi untuk kemajuan IIA Indonesia.



Sebagai catatan, IIA Indonesia adalah organisasi profesional yang menjadi payung bagi profesi auditor internal di Indonesia serta didedikasikan untuk kemajuan dan pengembangan profesi ini. IIA Indonesia merupakan bagian dari jaringan global IIA yang memiliki lebih dari 200.000 anggota di lebih dari 170 negara. Di Indonesia hampir 3.000 profesional menjadi anggota IIA dan institusi ini dikelola dan diawasi oleh pengurus yang merupakan relawan yang dipilih oleh anggotanya.
(kri)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1043 seconds (0.1#10.140)
pixels