Korlantas Akan Tetap Lanjutkan Sistem One Way hingga Selasa Siang Ini

Selasa, 09 April 2024 - 06:15 WIB
loading...
Korlantas Akan Tetap...
Dirgakkum Korlantas Polri, Brigjen R Slamet Santoso menyebutkan sistem one way di jalur Tol Transjawa akan tetap diberlakukan hingga Selasa (9/4/2024) siang ini sampai sekira pukul 12.00 WIB. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Dirgakkum Korlantas Polri, Brigjen R Slamet Santoso menyebutkan sistem one way di jalur Tol Transjawa akan tetap diberlakukan hingga Selasa (9/4/2024) siang ini sampai sekira pukul 12.00 WIB. Slamet menjelaskan hal ini dilakukan mengingat berdasarkan data dari traffic counting, tren kenaikan arus pemudik terus bertambah selama tiga jam berturut-turut pada kemarin (8/4/2024) kemarin.

"Untuk antisipasi juga pergerakan dari Sumatera yang menyeberang ke wilayah Jawa, di Merak, traffic counting di jalur Merak-Jakarta, Jakarta-Cikampek, maka untuk kegiatan one way akan sementara kita akan lanjutkan sampai dengan pukul 12.00 siang hari Selasa," ujar Slamet di Command Center KM 29, Selasa (9/4/2024).



Slamet menjelaskan data traffic counting yang didapati jajarannya selama arus mudik di Tol Transjawa pada Senin kemarin.

"Dari hasil traffic counting di 7 titik yang ada, malam hari ini, ada beberapa dari KM 70 Cipali itu mengalami tren kenaikan dari 2.333 menjadi 3.599 tiap jamnya mengalami kenaikan," jelas Slamet.

"Kemudian di KM 71 itu mengalami kenaikan selama 3 jam berturut-turut," sambungnya.

Kendati demikian, Slamet mengatakan sistem one way ini akan menyesuaikan dengan hitungan sisa di Selasa dini hari tadi. Jika memang ada tren penurunan, lanjut Slamet, pihaknya tidak menutup kemungkinan untuk memberitahu adanya kemungkinan perubahan kebijakan.

"Nanti apa bila ada tren penurunan atau itu bisa kita langsung kita beritahukan lagi kepada masyarakat situasi yang ada," tutur Slamet.

"Untuk kegiatan one way, kita tindak lanjuti sampai dengan jam 12 siang nanti," lanjut Slamet.

Diketahui, rekayasa lalu lintas one way dari KM 72 Tol Cipali sampai dengan KM 414 Gerbang Tol Kalikangkung, Jalan Tol Batang-Semarang masih terus dilanjutkan atas diskresi kepolisian hingga saat ini.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1995 seconds (0.1#10.140)