Korlantas Sebut Tol Bocimi Belum Bisa Digunakan hingga Arus Balik Mudik Lebaran

Senin, 08 April 2024 - 17:26 WIB
loading...
Korlantas Sebut Tol...
Kakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan mengungkapkan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) diperkirakan belum bisa digunakan sampai arus balik mudik Lebaran 2024 nanti. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Kakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan mengungkapkan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi (Bocimi) diperkirakan belum bisa digunakan sampai arus balik mudik Lebaran 2024 nanti. Dia menyampaikan hal tersebut selepas memantau kondisi Tol Bocimi melalui helikopter pada Senin (8/4/2024) siang.

Aan mengatakan perbaikan jalur Tol Bocimi tersebut masih dilangsungkan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).



"Mungkin kalau kita lihat dalam waktu dekat ini untuk Bocimi yang longsor ini belum bisa kita gunakan untuk arus mudik dan balik," ujar Aan saat ditemui di Command Center KM 29, Cikarang, Jawa Barat.

Kendati demikian, Aan menuturkan pihaknya juga menunggu keputusan dari Kementerian PUPR ihwal kapan waktu yang layak untuk menggunakan kembali akses Tol Bocimi tersebut.

"Tapi nanti kita pastikan lagi, kita lihat dan kita minta masukan dari temen-temen PUPR apa sudah layak digunakan atau tidak," ucap Aan.

Diketahui, Pakar Komunikasi Bencana Muhammad Hidayat mengatakan Tol Bocimi menjadi salah satu wilayah di Jawa Barat yang rentan terhadap bencana tanah longsor. Ia menjelaskan Tol Bocimi dibangun di perbukitan bergelombang dengan kemiringan lereng bervariasi, mulai landai, hingga agak curam.

"Berdasarkan peta prakiraan gerakan tanah bulan April 2024, lokasi Tol Bocimi masuk dalam zona potensi gerakan tanah menengah-tinggi. Kelapukan tanah yang cukup tebal dan kemiringan lahan yang agak curam, membuat hujan dengan intensitas tinggi dan cukup lama sebagai pemicu terjadinya bencana," jelas Hidayat melalui keterangannya.


"Ada rongga-rongga atau retakan di dalam tanah, yang saat hujan terisi air dan menyebabkan tanah mengembang, lalu mengakibatkan pergerakan tanah," sambung dia.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
AMMDI Ingatkan Kemenhub...
AMMDI Ingatkan Kemenhub Bangun Ekosistem Transportasi dan Infrastruktur Terencana
Satgas Operasional Idulfitri...
Satgas Operasional Idulfitri 1446H Resmi Ditutup
Situasi Terkini Tol...
Situasi Terkini Tol Palikanci-Cipali di Hari Terakhir Cuti Bersama
1,454 Juta Kendaraan...
1,454 Juta Kendaraan Kembali ke Jabotabek Sepanjang Arus Balik Lebaran
72.000 Kendaraan Pemudik...
72.000 Kendaraan Pemudik Belum Kembali ke Pulau Jawa
Tol Cipularang Arah...
Tol Cipularang Arah Jakarta Macet Panjang Malam Ini
Polri: Kecelakaan dan...
Polri: Kecelakaan dan Korban Meninggal saat Mudik-Balik Lebaran 2025 Turun Drastis
Tol Palikanci dan Cipali...
Tol Palikanci dan Cipali Sore Ini Ramai Lancar
One Way Nasional Km...
One Way Nasional Km 414-70 Dilanjut Contraflow Km 70-47 Arah Jakarta saat Arus Balik Lebaran
Rekomendasi
5 Artis Lulusan SMK,...
5 Artis Lulusan SMK, Nomor 4 Vokalis Band Gambus dari Jurusan Automotif
Bacaan Surat Al Qadr...
Bacaan Surat Al Qadr Latin Saja, Lengkap dengan Asbabun Nuzul dan Keutamaannya
Panggung Spektakuler...
Panggung Spektakuler TOP 4 Indonesian Idol Season XIII Hadirkan Kolaborasi Spesial dengan Juicy Luicy!
Berita Terkini
Profil Letkol Eka Wira...
Profil Letkol Eka Wira Dharmawan, Prajurit Kopassus yang Punya Julukan King of Sparko
10 menit yang lalu
Mobil Mewah Ridwan Kamil...
Mobil Mewah Ridwan Kamil Turut Disita KPK, tapi Masih di Bengkel
31 menit yang lalu
KSAL Ungkap TNI AL Belum...
KSAL Ungkap TNI AL Belum Punya Alat Pendeteksi Kapal Selam Asing
54 menit yang lalu
Bobby Nasution Datang...
Bobby Nasution Datang ke Kantor KPK, Ada Apa?
1 jam yang lalu
Jaksa Hadirkan Keluarga...
Jaksa Hadirkan Keluarga Zarof Ricar Makelar Kasus Ronald Tannur di Pengadilan
1 jam yang lalu
DPR - KSAL Rapat Bahas...
DPR - KSAL Rapat Bahas Urgensi Keamanan Laut
2 jam yang lalu
Infografis
Diskon 20% Tarif Tol...
Diskon 20% Tarif Tol Jakarta-Semarang untuk Mudik Lebaran 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved