Bibit Siklon 18S Terdeteksi di Selatan Jabar, Waspada Gelombang Tinggi dan Banjir Rob

Rabu, 13 Maret 2024 - 10:52 WIB
loading...
Bibit Siklon 18S Terdeteksi...
BMKG mendeteksi Bibit Siklon Tropis 18S di selatan Jawa Barat (Jabar) dan tekanan rendah di Tenggara Nusa Tenggara Timur (NTT). FOTO/DOK.BMKG
A A A
JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mendeteksi Bibit Siklon Tropis 18S di selatan Jawa Barat (Jabar) dan tekanan rendah di Tenggara Nusa Tenggara Timur (NTT). BMKG mengingatkan agar waspadai gelombang tinggi dan banjir pesisir atau rob.

"Bibit Siklon 18S di selatan Jawa Barat dan Tekanan Rendah di tenggara NTT menyebabkan angin bergerak dari Barat Daya-Barat Laut dengan kecepatan mencapai 35 knot di Perairan Barat Lampung, Selat Sunda, Perairan Selatan Banten dan Jawa Barat, Samudra Hindia Selatan Jawa, Samudra Hindia Selatan NTT, Laut Jawa, Laut Bali, Laut Sumbawa, Perairan Utara Flores, Laut Banda, Perairan Sermata–Tanimbar, dan Laut Arafur," kata Kepala Pusat Meteorologi Maritim, Eko Prasetyo dalam keterangan resminya, Rabu (13/3/2024).

Eko meminta agar masyarakat memperhatikan risiko tinggi terhadap keselamatan pelayaran: Perahu Nelayan dan Wisata (Kecepatan angin lebih dari 15 knot dan tinggi gelombang di atas 1,25 meter) serta Kapal Ferry (Kecepatan angin lebih dari 21 knot dan tinggi gelombang di atas 2,5 meter).



Selain itu, Eko juga mengimbau masyarakat untuk memperhatikan risiko gelombang tinggi maupun gelombang alun atau swell tinggi di pesisir pantai dapat menyebabkan rip current atau arus balik laut serta meningkatkan risiko aktivitas di sekitar pesisir pantai.

"Dimohon kepada masyarakat yang tinggal, beraktivitas di wilayah pesisir pantai di sekitar pesisir pantai yang berpeluang terjadi gelombang tinggi agar tetap selalu waspada serta memperhatikan update informasi cuaca maritim dari BMKG," imbaunya.

Tinggi gelombang 1.25 - 2.5 meter berpeluang terjadi di:

• Perairan P. Enggano Hingga Bengkulu
• Teluk Lampung Bagian Selatan
• Samudra Hindia Barat Bengkulu
• Selat Lombok – Alas Bagian Utara
• Perairan Utara Sumbawa
• Selat Sape
• Selat Sumba
• Laut Sawu
• Perairan Kupang – P. Rote
• Selat Sunda Bagian Utara
• Laut Jawa
• Perairan Utara Jawa Timur
• Perairan Kep. Sapudi Hingga Kep. Kangean
• Laut Bali
• Laut Sumbawa
• Laut Flores
• Perairan Kep. Selayar
• Laut Banda
• Perairan Kep. Sermata Hingga Tanimbar • Perairan Agats – Amamapere
• Perairan Yos Sudarso
• Perairan Kep. Kai Hingga Kep. Aru

Tinggi gelombang 2.5 - 4.0 meter berpeluang terjadi di:

• Perairan Barat Lampung
• Samudra Hindia Barat Lampung
• Selat Sunda Bagian Barat Dan Selatan
• Perairan Selatan Banten Hingga P. Sumba
• Selat Bali – Badung – Lombok – Alas Bagian Selatan
• Samudra Hindia Selatan Banten Hingga Jawa Barat
• Laut Arafuru

Tinggi gelombang 4.0 - 6.0 meter berpeluang terjadi di:

• Samudra Hindia Selatan Jawa Tengah Hingga Timur
• Samudra Hindia Selatan Bali Hingga NTT

Beberapa wilayah yang berpotensi terjadi banjir rob:

• Pesisir Barat Banten
• Pesisir Selatan Banten Dan Jawa Barat
• Pesisir Selatan Jawa Timur
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
BMKG: Hujan Lebat Bakal...
BMKG: Hujan Lebat Bakal Turun hingga 17 Maret 2025, Ini Daerah Terdampak
Operasi Modifikasi Cuaca...
Operasi Modifikasi Cuaca Diperpanjang, 22 Ton Garam Telah Ditabur di Langit Jawa Barat
BRIN: Penurunan Muka...
BRIN: Penurunan Muka Tanah Berkontribusi 145% Penyebab Banjir Jabodetabek
BNPB Lanjutkan Operasi...
BNPB Lanjutkan Operasi Modifikasi Cuaca Kurangi Intensitas Hujan Jabodetabek
BMKG: Waspada Cuaca...
BMKG: Waspada Cuaca Ekstrem di Indonesia pada 4-11 Maret
Bantu Evakuasi, Tim...
Bantu Evakuasi, Tim DMC Dompet Dhuafa Siagakan Personel di Sejumlah Titik Banjir
Tak Hanya di Awal Puasa,...
Tak Hanya di Awal Puasa, Cuaca Ekstrem Juga Berpotensi Terjadi saat Lebaran
BMKG Prediksi Puncak...
BMKG Prediksi Puncak Hujan Ekstrem di Jabodetabek Terjadi pada 11-20 Maret 2025
BMKG: Waspada Hujan...
BMKG: Waspada Hujan Lebat di Sejumlah Wilayah pada 4-10 Maret 2025
Rekomendasi
Bacaan Zikir Wanita...
Bacaan Zikir Wanita Haid di Bulan Ramadan
Pengumuman Kinerja APBN...
Pengumuman Kinerja APBN Molor, Sri Mulyani Ungkap Masalahnya
Cabuli Anak di Bawah...
Cabuli Anak di Bawah Umur, Kapolres Ngada Dimutasi ke Pamen Yanma
Berita Terkini
7 Fakta Penting Mutasi...
7 Fakta Penting Mutasi Polri Maret 2025, 10 Polwan Jadi Kapolres hingga 10 Kapolda Digeser
2 menit yang lalu
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
12 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
Kota dengan Durasi Puasa...
Kota dengan Durasi Puasa Ramadan Terlama dan Tersingkat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved