Duka Ganjar untuk Korban Banjir Bandang Grobogan: Mari Sejenak Kita Kirim Doa

Kamis, 08 Februari 2024 - 00:30 WIB
loading...
Duka Ganjar untuk Korban...
Capres nomor urut 3 yang didukung Partai Perindo, Ganjar Pranowo turut merasakan duka mendalam atas bencana banjir bandang di Grobogan, Jawa Tengah. Foto/TPN Ganjar-Mahfud
A A A
JAKARTA - Capres nomor urut 3 yang didukung Partai Perindo, Ganjar Pranowo turut merasakan duka mendalam atas bencana banjir bandang di Grobogan, Jawa Tengah. Ganjar ikut merasakan keprihatinan warga Grobogan di tengah musibah ini.

Momen ganasnya banjir bandang di Grobogan ini turut diunggah Ganjar di akun Instagram-nya, @ganjar_pranowo. Nampak ia membagikan rekaman derasnya debit air melumpuhkan wilayah tersebut.

Ganjar juga mengajak warganet untuk memanjatkan doa bersama untuk keselamatan masyarakat di Grobogan.

"Mari sejenak kita kirim doa, semoga saudara-saudara kita di Grobogan, Demak dan sekitarnya senantiasa dikaruniai kesehatan dan banjir bandang yang melanda di sana segera mereda," tulis Ganjar, Rabu (7/2/2024).



Sementara itu, Ganjar sendiri tengah melakukan safari politiknya di kawasan Desa Cingkrong, Purwodadi, Grobogan ini. Di tengah musibah itu, Ganjar tetap terjun langsung dan menyapa masyarakat yang turut mengalami banjir akibat jebolnya tanggul air ini.

Terlihat Ganjar juga merasakan banjir tersebut saat dirinya menyapa dan berbincang langsung dengan masyarakat. Ganjar juga mengajak para relawan untuk turut bergotong royong membantu korgan banjir bandang, Grobogan.

“Saya minta kepada seluruh kader dan relawan Grobogan untuk turun bergotong royong membantu korban. Terutama para ibu hamil, anak-anak, lansia, dan kelompok disabilitas,” tambahnya.

Sebagai informasi, banjir bandang yang melanda Grobogan, Jawa Timur terjadi akibat jebolnya tanggul air. Banjir ini melanda sejumlah Kelurahan dan Desa di 12 Kecamatan se Kabupaten Grobogan.

Lebih lanjut, tim SAR gabungan mencatat sudah mengevakuasi 60 lansia dalam kondisi sakit dan membutuhkan pengawasan ekstra. Proses evakuasi ini dilakukan oleh BPDB Kabupaten Grobogan, BNPB, Tim Tanggap Bencana (Tagana) dan Basarnas.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Operasi Modifikasi Cuaca...
Operasi Modifikasi Cuaca Diperpanjang, 22 Ton Garam Telah Ditabur di Langit Jawa Barat
Prabowo Minta Sekolah...
Prabowo Minta Sekolah hingga Fasilitas Publik Terdampak Banjir Bekasi Segera Diperbaiki
Partai Perindo Salurkan...
Partai Perindo Salurkan Bantuan, Korban Banjir Bekasi: Sangat Membantu
Partai Perindo Bantu...
Partai Perindo Bantu Korban Banjir Bekasi, Salurkan 8.000 Liter Air Bersih
Bagana Ansor Evakuasi...
Bagana Ansor Evakuasi Korban Banjir Jabodetabek hingga Pasok Logistik
Tak Hanya di Awal Puasa,...
Tak Hanya di Awal Puasa, Cuaca Ekstrem Juga Berpotensi Terjadi saat Lebaran
Jantung Nasional Dikepung...
Jantung Nasional Dikepung Banjir, Menko PMK: Jangan Sampai Merembet ke Masalah Politik
Buka Rapim TNI, Panglima...
Buka Rapim TNI, Panglima Agus Apresiasi Jajarannya Jaga Situasi Kondusif Pemilu 2024
KPU-Bawaslu Jakarta...
KPU-Bawaslu Jakarta Dapat Skor Indeks Kepatuhan Etik Penyelenggara Pemilu Terendah
Rekomendasi
Putri Nabila Meminta...
Putri Nabila Meminta Maaf pada Mantan Kekasih di Lagu Maaf
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor Asset Management Gelar Edukasi Pasar Modal Syariah di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon
Berapa Kg Zakat Fitrah...
Berapa Kg Zakat Fitrah untuk 1 Orang? Simak Ketentuannya
Berita Terkini
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
7 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Infografis
Doa untuk Pemimpin Amanah...
Doa untuk Pemimpin Amanah dan Pemimpin yang Menyusahkan Rakyat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved