Alumni UI Resmi Dukung Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024

Sabtu, 03 Februari 2024 - 15:49 WIB
loading...
Alumni UI Resmi Dukung...
Ribuan Alumni Universitas Indonesia (UI) menyatakan dukungan dalam acara Alumni UI Bersama Ganjar-Mahfud di Atrium One BelPark Mall, Jakarta Selatan, Sabtu (3/2/2024). Foto: MPI/Widya MIchella
A A A
JAKARTA - Ribuan Alumni Universitas Indonesia (UI) menyatakan dukungan dalam acara “Alumni UI Bersama Ganjar-Mahfud " di Atrium One BelPark Mall, Jakarta Selatan, Sabtu (3/2/2024).

Acara ini merupakan wujud nyata dukungan dan kepercayaan basis kelompok intelektual dan akademisi dari salah satu perguruan tinggi terkemuka di Tanah Air bagi putra terbaik bangsa, Ganjar-Mahfud sebagai pemimpin bangsa selama lima tahun ke depan.



Perwakilan Alumni UI Todung Mulya Lubis mengatakan dukungan ini sebagai wujud keprihatinan bangsa Indonesia karena Pemilu 2024 dihadapkan kepada intervensi kekuasaan yang paling masif yang belum pernah terjadi dalam sejarah Indonesia.

"Tahun ini kita melihat intervensi dan kemungkinan kecurangan-kecurangan itu begitu masif di semua tempat di Indonesia dan membuat integritas kita sebagai bangsa dipertanyakan oleh publik," katanya.

Karena itu, pihaknya mendukung Ganjar-Mahfud terkait peningkatan kualitas pendidikan ke dalam 21 program unggulan.

"Kita ingin kualitas pendidikan kembali ditingkatkan dan politisasi dalam dunia pendidikan itu berbahaya. Saya betul-betul sedih melihat bagaimana independensi universitas digerogoti oleh banyak hal oleh kekuasaan dan uang. Maka itu, pendidikan harus betul-betul menjadi prioritas utama," ujarnya.

Pernyataan dukungan juga dihadiri tokoh-tokoh terkemuka alumni UI seperti Once Mekel, Yenny Wahid, dan Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud, Arsjad Rasjid.

Alumni UI Bersama Ganjar-Mahfud merupakan kegiatan yang diselenggarakan alumni UI dengan dukungan dan kerja sama Aksi Satu Hati Alumni UI Berbakti (ASHA UI), Alumni UI Garda Pancasila (AUIGP), Gerakan Alumni UI untuk NKRI (GAUI), Gerakan Anak Muda Juara untuk Indonesia (Ganjar UI), serta Gerakan Perempuan Indonesia Kuat (Pink Movement).
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Purnawirawan TNI Tuntut...
Purnawirawan TNI Tuntut Penggantian Wapres Gibran, Ini Kata Ganjar Pranowo
Banyak Kader PDIP Minta...
Banyak Kader PDIP Minta Megawati Jadi Ketum Lagi
Adies Kadir Nilai Revisi...
Adies Kadir Nilai Revisi Disertasi Bahlil Lumrah di Dunia Akademik
Polemik Disertasi Menteri...
Polemik Disertasi Menteri Bahlil, Ketua Komisi X Sebut UI Sudah Proporsional
Majelis Wali Amanat...
Majelis Wali Amanat UI Minta Semua Pihak Hormati Putusan Akhir Disertasi Menteri Bahlil
Penguatan Dominus Litis...
Penguatan Dominus Litis Dalam Revisi KUHAP Tingkatkan Efektivitas Penegakan Hukum
Raih Gelar Doktor Politik...
Raih Gelar Doktor Politik UI, Wakil Ketua MPR Eddy Soeparno Diwisuda
Di Hadapan Wisudawan...
Di Hadapan Wisudawan UI, Kepala BPKH: Jadilah Pribadi yang Impactful
Margono Djojohadikusumo...
Margono Djojohadikusumo Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional, YMPP Siapkan Naskah Akademik
Rekomendasi
Calon Jemaah Haji 2025...
Calon Jemaah Haji 2025 Dilepas Menag, Tiba di Madinah Besok
Gdas Bali: Surga Wellness...
Gdas Bali: Surga Wellness Eksklusif di Tengah Ubud
Kado May Day dari Khofifah:...
Kado May Day dari Khofifah: Tambah Kuota Sekolah Gratis Khusus Anak Buruh
Berita Terkini
PAN dan PKS Dukung Prabowo...
PAN dan PKS Dukung Prabowo di Pilpres 2029, Bahlil: Kalau Kita Mah Bukan Sinyal Lagi
1 jam yang lalu
Tolak PHK Massal dan...
Tolak PHK Massal dan Gelar Pahlawan bagi Soeharto, Musisi Indie Ramaikan Aksi Hari Buruh di Jakarta
2 jam yang lalu
Pidato Mendagri di Qatar...
Pidato Mendagri di Qatar Soroti Peran Non State Actors dalam Stabilitas Keamanan Global
3 jam yang lalu
Nestapa Pekerja Indonesia,...
Nestapa Pekerja Indonesia, Saksikan di One On One Bersama Immanuel Ebenezer Besok Malam
4 jam yang lalu
Peringati Hari Buruh,...
Peringati Hari Buruh, Sarbumusi Soroti Meningkatnya PHK dan Pengangguran
4 jam yang lalu
Jelang Waisak, Ratusan...
Jelang Waisak, Ratusan Umat Buddha Ikuti Upacara Wisudhi Trisarana
6 jam yang lalu
Infografis
10 Bandara InJourney...
10 Bandara InJourney Airports Terbaik di Asia Pasifik 2024!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved