Usai Menuai Polemik, Mayor Teddy Tak Lagi Pakai Seragam Kampanye Prabowo

Jum'at, 22 Desember 2023 - 19:30 WIB
loading...
Usai Menuai Polemik,...
Usai menuai pro dan kontra di media sosial, ajudan Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto, Mayor Teddy Indra Wijaya tidak lagi menggunakan pakaian seperti relawan capres-cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Foto/Riana Rizkia
A A A
JAKARTA - Usai menuai pro dan kontra di media sosial, ajudan Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto , Mayor Teddy Indra Wijaya tidak lagi menggunakan pakaian seperti relawan capres-cawapres Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. Sebelumnya, Mayor Teddy tampak menghadiri debat perdana calon presiden (capres) 2024 di KPU pada Selasa (12/12/2023).

Prajurit TNI aktif itu tampak duduk di barisan depan dan mengenakan pakaian serupa dengan relawan capres nomor urut 2 Prabowo Subianto, yakni baju berwarna biru atau baby blue. Namun, pada debat cawapres yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta, Jumat (22/12/2023), prajurit TNI aktif itu terlihat mengganti warna pakaiannya menjadi baju putih dan celana hitam.

Diketahui, Mayor Teddy sempat ramai diperbincangkan di media sosial karena menyerupai relawan. Sejatinya, TNI aktif dilarang untuk berpolitik praktis.

Namun Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Laksamana Muda Julius Widjojono menegaskan bahwa Mayor Teddy tidak mewakili TNI saat menghadiri debat capres. Posisi Teddy, kata Julius, hanyalah ajudan yang melekat kepada Prabowo sebagai Menhan.

Diketahui, Prabowo tidak mundur dari jabatannya sebagai Menhan saat maju sebagai capres, dan berpasangan dengan Gibran Rakabuming Raka.

"Dia (Teddy) hanya ajudan yang mengikuti kegiatan Menhan. Tidak mewakili institusi TNI atau kepentingan pribadi (ajudan melekat ikut kegiatan Menhan)," kata Julius kepada wartawan, Senin (18/12/2023).
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Survei, Kinerja 6 Bulan...
Survei, Kinerja 6 Bulan Prabowo-Gibran Masih Cukup Tinggi
Prabowo Utus Jokowi...
Prabowo Utus Jokowi Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Ma'ruf Amin: Hak Presiden
Prabowo Bertemu PM Fiji,...
Prabowo Bertemu PM Fiji, Ajak Latihan Militer Bersama
Hari Ini Jokowi dan...
Hari Ini Jokowi dan 3 Utusan Prabowo Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
PAN Beri Sinyal Dukung...
PAN Beri Sinyal Dukung Prabowo di Pilpres 2029, Cak Imin: Tergesa-gesa Amat
Prabowo Tepis Anggapan...
Prabowo Tepis Anggapan Dibohongi Menteri
Di Tengah Tantangan...
Di Tengah Tantangan Global, Rampai Nusantara Terus Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran
Jokowi: Sudah Saya Sampaikan...
Jokowi: Sudah Saya Sampaikan Bolak-balik, Tidak Ada Matahari Kembar
Prabowo Sambut Wakil...
Prabowo Sambut Wakil Perdana Menteri Malaysia di Istana: Kawan Lama dari Masa Muda
Rekomendasi
Murid SDN 33 Kasipute...
Murid SDN 33 Kasipute Bombana Muntah usai Konsumsi MBG, BGN Minta Maaf
Farel Tarek Angkat Kesenjangan...
Farel Tarek Angkat Kesenjangan Sosial Lewat Sketsa Humor Segar di Kanal YouTube
Status Pengganti Dadakan,...
Status Pengganti Dadakan, Ester Nurumi Siap Beri yang Terbaik
Berita Terkini
Profil Connie Rahakundini...
Profil Connie Rahakundini Bakrie, Pembawa Dokumen Rahasia Hasto Ternyata Pernah Dituduh Agen Mossad dan KGB
16 menit yang lalu
Trust Indonesia Desak...
Trust Indonesia Desak Dewan Pers Tertibkan Media Abal-Abal yang Kerap Memeras
35 menit yang lalu
Profil 2 Jenderal TNI...
Profil 2 Jenderal TNI Purn yang Ingin Wapres Gibran Lengser, Mantan Menag dan Panglima TNI Era Soeharto
1 jam yang lalu
KAJ Imbau Paroki Bunyikan...
KAJ Imbau Paroki Bunyikan Lonceng Gereja Serentak Sore Ini Iringi Pemakaman Paus Fransiskus
2 jam yang lalu
Profil Gurun Arisastra,...
Profil Gurun Arisastra, Kuasa Hukum Menteri Agama yang Pernah Laporkan Dinar Candy
2 jam yang lalu
Survei, Menag Nasaruddin...
Survei, Menag Nasaruddin Umar Dinilai Terbaik
3 jam yang lalu
Infografis
Kocak! Trump Terapkan...
Kocak! Trump Terapkan Tarif di Kepulauan Tak Dihuni Manusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved