Yenny Wahid Beberkan Keberhasilan Gus Dur Cetak Tokoh Jujur dan Bersih: Baharuddin Lopa hingga Mahfud MD

Sabtu, 16 Desember 2023 - 20:15 WIB
loading...
Yenny Wahid Beberkan...
Putri Presiden RI ke-4 KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Zannuba Ariffah Chafsoh atau yang dikenal Yenny Wahid menghadiri haul Gus Dur di Yayasan Saung Berkah Nusantara, Karawang, Jawa Barat. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Putri Presiden RI ke-4 KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Zannuba Ariffah Chafsoh atau yang dikenal Yenny Wahid mengatakan, ayahnya telah mengader sejumlah tokoh nasional dan saat menjadi presiden merekalah menjadi pembantunya di kabinet.

Menurut Yenny, di antara tokoh yang dikader langsung Gus Dur antara lain mantan Jaksa Agung Naharuddin Lopa, Marsillam Simanjuntak hingga Mahfud MD. Mereka adalah orang-orang yang jujur dan teruji kredibilitasnya.

"Di antara keberhasilan Gus Dur mengangkat pembantu presiden yang bersih dan jujur. Ada Pak Baharudin Lopa Jaksa Agung, anaknya minta kerjaan aja enggak mau dibantu. Pak Baharuddin Lopa luar biasa sekali tegasnya. Ada Pak Marsillam Simanjuntak sama juga. Lalu ada juga yang masih menjadi pejabat yaitu Mahfud MD. Ini anak didiknya Gus Dur langsung," kata Yenny Wahid dalam acara Haul Gus Dur di Yayasan Saung Berkah Nusantara, Karawang, Jawa Barat, Jumat (15/12/2023) malam.



Yenny yang saat itu menjadi Staf Khusus Presiden menceritakan alasan Gus Dur mengangkat Mahfud MD yang ditugaskan untuk membereskan masalah hukum di Indonesia dan melindungi seluruh rakyat.

"Gus Dur bilang Pak Mahfud tugasmu membereskan masalah hukum, rakyat harus terlindungi. Hukum tidak boleh tumpul ke atas dan tajam ke bawah. Semua orang harus sama di mata hukum," jelas Yenny Wahid.



Menurut Yenny, Gus Dur selalu menekankan hukum harus memberi rasa keadilan di masyarakat. Jangan sampai koruptor hukumannya cuma 2 tahun atau 3 tahun sementara ibu-ibu yang dituduh mencuri kayu dipenjara 6 tahun.

"Jadi ini yang waktu itu ditekankan oleh Gus Dur pesan beliau kepada Pak Mahfud MD," ungkap Yenny yang kini juga merupakan Dewan Penasihat Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Dengan demikian, Yenny yang juga Direktur Wahid Foundation ini berpesan kepada para hadirin yang hadir dalam acara ini agar kedepan masyarakat harus memastikan bahwa demokrasi tetap kondusif.

"Termasuk dalam hal memilih pemimpin harus dilihat dulu rekam jejaknya, pesan saya cari orang yang berpihak pada masyarakat, orang yang mendengarkan suara hati masyarakat. Orang yang mau melawan korupsi di Indonesia. Itu semua tidak lain dan tidak bukan untuk melanjutkan legacynya Gus Dur supaya terus dipertahankan," harapnya
(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Mahfud MD Ungkap Rakyat...
Mahfud MD Ungkap Rakyat Dukung Kejagung Bongkar Mafia Peradilan
Ini Kata 6 Tokoh atas...
Ini Kata 6 Tokoh atas Polemik Ijazah Jokowi
Mahfud MD Apresiasi...
Mahfud MD Apresiasi Peran Presiden Prabowo Dalam Pemberantasan Korupsi
Kasus Pagar Laut Tangerang...
Kasus Pagar Laut Tangerang Tak Jelas, Mahfud MD Dorong Kejagung Ambil Alih dari Polisi
Mahfud MD Soroti Kasus...
Mahfud MD Soroti Kasus Suap Hakim soal Vonis Korporasi CPO: Gila Ini Sangat Berbahaya, Sangat Jorok!
Respons Mahfud MD soal...
Respons Mahfud MD soal Isu Ijazah Palsu Jokowi, Jadi Presidennya Tetap Sah
Mahfud MD Nilai Revisi...
Mahfud MD Nilai Revisi UU TNI Tak Kembalikan Dwifungsi ABRI, Lebih Proporsional
Humor Oplosan Pertalite...
Humor Oplosan Pertalite Jadi Pertamax, Mahfud MD Bagikan Doa Masuk Pom Bensin
Mahfud MD: Sukatani...
Mahfud MD: Sukatani Tak Perlu Minta Maaf dan Tarik Lagu Bayar Bayar Bayar
Rekomendasi
Mesir Kutuk Seruan Pemukim...
Mesir Kutuk Seruan Pemukim Israel untuk Mengebom Masjid Al-Aqsa dan Bangun Kuil Yahudi
LG Batal Tanam Investasi...
LG Batal Tanam Investasi Rp129 Triliun, Prabowo: Pasti Ada Gantinya, Indonesia Cerah
Ibu dan Anak Tewas dalam...
Ibu dan Anak Tewas dalam Kebakaran Rumah di Jatiasih Bekasi
Berita Terkini
Daftar Pati TNI Dimutasi...
Daftar Pati TNI Dimutasi Jadi Stafsus KSAD sebelum Lebaran 2025, Ini Nama-namanya
1 jam yang lalu
Bima Arya Sarankan Lucky...
Bima Arya Sarankan Lucky Hakim Pakai Transportasi Umum PP Jakarta-Indramayu selama Magang di Kemendagri
4 jam yang lalu
Sahroni Sudah Lihat...
Sahroni Sudah Lihat Serangan ke Kejagung Sejak Buka Kasus-kasus Besar
4 jam yang lalu
KPK Sita Dokumen hingga...
KPK Sita Dokumen hingga BBE dari Penggeledahan Kantor Dinas Perumahan dan Permukiman Lampung Tengah
6 jam yang lalu
Di Tengah Tantangan...
Di Tengah Tantangan Global, Rampai Nusantara Terus Dukung Pemerintahan Prabowo-Gibran
6 jam yang lalu
Pimpin Gerakan Tanam...
Pimpin Gerakan Tanam Sejuta Pohon di Hari Bumi, Menag: Tokoh Agama Beri Teladan Pelestarian Alam
6 jam yang lalu
Infografis
Mahfud MD: Revisi UU...
Mahfud MD: Revisi UU MK Perpanjang Masa Tugas Anwar Usman
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved