Batik Motif Sekar Arum Sari Juara Lomba, Jemaah Haji 2024 Bakal Kenakan Seragam Baru
loading...

Jemaah haji Indonesia akan mengenakan seragam baru pada penyelenggaraan ibadah haji 2024. Foto/MPI
A
A
A
JAKARTA - Jemaah haji Indonesia akan mengenakan seragam baru pada penyelenggaraan ibadah haji 2024. Hal itu menyusul ditetapkannya Batik Motif Sekar Arum Sari sebagai pemenang sayembara desain batik jemaah haji Indonesia oleh Ditjen Penyelenggaran Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama (Kemenag).
Ketetapan ini tertuang dalam Keputusan Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji Dan Umrah Nomor 370 Tahun 2023 Tentang Penetapan Pemenang Dan Finalis Sayembara Desain Batik Jemaah Haji Indonesia.
“Setelah melalui serangkaian proses penilaian, dewan juri menetapkan Batik Motif Sekar Arum Sari karya Sony Adi Nugroho sebagai pemenangnya. Penetapan dewan juri ini kemudian dituangkan dalam bentuk Keputusan Dirjen PHU,” kata Direktur Layanan Haji Dalam Negeri Ditjen PHU Saiful Mujab, di Jakarta, Senin (11/12/2023).
Baca juga: Seleksi Petugas Haji 2024 Dibuka Mulai 7 Desember, Ini Jadwal dan Syaratnya
Motif Sekar Arum Sari terinspirasi dari melati putih, motif kawung, motif truntum, motif songket dan tenun, serta burung Garuda. Filosofi dari motif ini adalah puspa nasional Indonesia digambarkan dengan bunga melati putih yang melambangkan simbol kesucian, keagungan, kesederhanaan, ketulusan, keindahan, dan rendah hati.
Ketetapan ini tertuang dalam Keputusan Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji Dan Umrah Nomor 370 Tahun 2023 Tentang Penetapan Pemenang Dan Finalis Sayembara Desain Batik Jemaah Haji Indonesia.
“Setelah melalui serangkaian proses penilaian, dewan juri menetapkan Batik Motif Sekar Arum Sari karya Sony Adi Nugroho sebagai pemenangnya. Penetapan dewan juri ini kemudian dituangkan dalam bentuk Keputusan Dirjen PHU,” kata Direktur Layanan Haji Dalam Negeri Ditjen PHU Saiful Mujab, di Jakarta, Senin (11/12/2023).
Baca juga: Seleksi Petugas Haji 2024 Dibuka Mulai 7 Desember, Ini Jadwal dan Syaratnya
Motif Sekar Arum Sari terinspirasi dari melati putih, motif kawung, motif truntum, motif songket dan tenun, serta burung Garuda. Filosofi dari motif ini adalah puspa nasional Indonesia digambarkan dengan bunga melati putih yang melambangkan simbol kesucian, keagungan, kesederhanaan, ketulusan, keindahan, dan rendah hati.
Lihat Juga :