Deretan KSAD yang Pernah Jabat Pangdam V/Brawijaya, Nomor 1 Jenderal Pemrakarsa NRP Prajurit TNI

Minggu, 12 November 2023 - 06:02 WIB
loading...
Deretan KSAD yang Pernah...
Jajaran Kodam V/Brawijaya mengikuti kegiatan Apel Kesiapsiagaan TNI AD Tahun 2022 yang dipimpin KSAD Jenderal TNI Dudung Abdurachman secara virtual di Lapangan A Yani Makodam V/Brawijaya, Surabaya, Rabu (26/10/2022). FOTO/KODAM V BRAWIJAYA
A A A
JAKARTA - Beberapa Kepala Staf TNI Angkatan Darat ( KSAD ) pernah menduduki jabatan Panglima Kodam ( Pangdam) V/Brawijaya . Salah satunya merupakan pemrakarsa pencatatan setiap prajurit TNI atau Nomor Registrasi Pusat (NRP).

KSAD merupakan jabatan tertinggi di TNI AD yang diduduki oleh perwira tinggi berpangkat Jenderal TNI. Mereka adalah adalah orang-orang terpilih dengan catatan karier militer mengagumkan. Sebelum menjadi KSAD beberapa di antara mereka menjabat sebagai Pangdam V/Brawijaya.

Kodam V/Brawijaya merupakan Komando Kewilayahan Pertahanan yang meliputi Provinsi Jawa Timur. Terdiri atas empat satuan wilayah, yakni Korem 081/Dhirotsaha Jaya (membawahi wilayah Madiun, Ngawi, Magetan, Ponorogo, Pacitan, Trenggalek, Nganjuk, Blitar, Tulungagung); Korem 082/Citra Panca Yudha Jaya (Kediri, Tuban, Lamongan, Bojonegoro, Jombang, Mojokerto); Korem 083/Baladhika Jaya (Malang-Batu, Pasuruan, Probolinggo, Lumajang, Bondowoso, Situbondo, Jember, Banyuwangi, Kota Malang); dan Korem 084/Bhaskara Jaya (Sidoarjo, Gresik, Pamekasan, Sumenep, Sampang, Bangkalan, Surabaya Utara, Surabaya Timur, Surabaya Selatan).



Dalam sejarahnya, Kodam V/Brawijaya berasal dari gabungan dari tiga divisi militer di awal kemerdekaan Republik Indonesia, yakni Divisi V Ronggolawe, Divisi VI Narotama, dan Divisi VII Soeropati. Ketiga divisi itu digabung menjadi TNI Divisi I Jawa Timur berdasarkan SK Menteri Pertahanan Nomor: A/532/48 tanggal 25 Oktober 1948.

Pada 17 Desember 1951, tepatnya pada hari ulang tahun ke-3, TNI Divisi I Jawa Timur berganti nama menjadi Divisi I/Brawijaya. Namun belum genap sebulan, KSAD menerbitkan instruksi nomor 2/KS/Instr/52 tanggal 5 Januari 1952, yang mengubah nama Divisi I/Brawijaya menjadi Tentara Teritorium V/Brawijaya (TT V/Brawijaya).

Setelah 7 tahun, berdasarkan SK KSAD Nomor: Kpts/952/10/1959, sebutan TT V/Brawijaya diganti Komando Daerah Militer (Kodam VIII/Brawijaya). Lalu KSAD menerbitkan kembali SK Nomor: Kep/4/1985 tanggal 12 Januari 1985, Kodam VIII/Brawijaya diubah menjadi Kodam V/Brawijaya.

Lalu siapa saja KSAD yang pernah menduduki jabatan Pangdam V/Brawijaya? Berikut ini nama-namanya:

1. Letjen TNI (Purn) Bambang Soegeng

Deretan KSAD yang Pernah Jabat Pangdam V/Brawijaya, Nomor 1 Jenderal Pemrakarsa NRP Prajurit TNI

FOTO/MABES TNI

KSAD yang pernah duduk sebagai Pangdam V/Brawijaya salah satunya adalah Letjen TNI (Purn) Bambang Soegeng. Serdadu kelahiran Megelang, Jawa Tengah, 31 Oktober 1913 itu mulai mengemban jabatan tersebut ketika masih bernama TNI Divisi I Jawa Timur hingga berubah menjadi Tentara Teritorium (TT) V/Brawijaya.

Bambang Soegeng adalah sulung dari 6 bersaudara, anak pasangan Slamet dan Zahro. Bambang termasuk beruntung karena bisa mengenyam bangku pendidikan di masa pendudukan Belanda. Ia menempuh pendidikan dasar di Hollandsch-Inlandsche School (HIS) Tegalrejo, Magelang, kemudian lanjut ke Meer Uitgebreid Lager Onderwijs (MULO) di Purwokerto, serta Algemeene Middelbare School (AMS) bagian A di Yogyakarta. Bambang sempat menempuh pendidikan tinggi di Rechtshoogeschool te Batavia (RHS) Jakarta tapi tidak selesai karena ditutup oleh Jepang ketika berkuasa di Indonesia.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Mayjen TNI Djon Afriandi...
Mayjen TNI Djon Afriandi Pimpin Sertijab Dangrup 1 dan 2 hingga Dansat 81 Kopassus
Melindungi Keamanan...
Melindungi Keamanan Publik: Inovasi Antena Jammer untuk Menangkal Ancaman Drone
3 Fakta Menarik Hymne...
3 Fakta Menarik Hymne Kopassus, Salah Satunya Diciptakan Titiek Puspa
Letjen TNI Aktif dari...
Letjen TNI Aktif dari Korps Kavaleri, Nomor 2 Lulusan Terbaik Akmil 1992
TNI AD Tegaskan Tak...
TNI AD Tegaskan Tak Ada Intervensi oleh Tentara di Kampus
2 Inspektur TNI AD Dimutasi...
2 Inspektur TNI AD Dimutasi Panglima TNI, Salah Satunya Jenderal Kopassus Pernah Jadi Paspampres
9 Mayjen TNI Tinggalkan...
9 Mayjen TNI Tinggalkan Militer usai Mutasi TNI Januari-Maret 2025, Ini Daftar Namanya
Kelola 71 Dapur MBG,...
Kelola 71 Dapur MBG, TNI AD Pastikan Masih Beroperasi Normal
4 Letnan Jenderal Kopassus...
4 Letnan Jenderal Kopassus dengan Karier Moncer Jebolan Akmil 1989
Rekomendasi
Putin akan Gelar Pertemuan...
Putin akan Gelar Pertemuan Puncak Khusus Rusia-Arab Tahun Ini
Pemegang Saham BBRI...
Pemegang Saham BBRI Panen Dividen Final Senilai Rp31,4 Triliun
Harga Emas Antam Anjlok...
Harga Emas Antam Anjlok Rp48.000, Balik Lagi ke Bawah Rp2 Juta per Gram
Berita Terkini
1.967 CASN Mengundurkan...
1.967 CASN Mengundurkan Diri, Ini Alasannya
24 menit yang lalu
KPK Sebut KONI Jawa...
KPK Sebut KONI Jawa Timur Terima Dana Hibah dari APBD
1 jam yang lalu
Kunker ke Sumsel, Prabowo...
Kunker ke Sumsel, Prabowo Bakal Luncurkan Gerina hingga Tanam Raya
1 jam yang lalu
MA Mutasi 199 Hakim...
MA Mutasi 199 Hakim dan 68 Panitera, Terbanyak dari Jakarta
1 jam yang lalu
Absen Pemakaman Paus...
Absen Pemakaman Paus Fransiskus, Prabowo Berencana Kirim Utusan ke Vatikan
2 jam yang lalu
The 3rd International...
The 3rd International & Indonesia CCS Forum 2025, Momentum Kurangi Emisi Karbon
2 jam yang lalu
Infografis
Senjata Terlarang Ditembakkan...
Senjata Terlarang Ditembakkan Israel ke Prajurit TNI di Lebanon
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved