Survei LSN: Elektabilitas Partai Perindo Tembus Parliamentary Threshold

Jum'at, 06 Oktober 2023 - 16:25 WIB
loading...
Survei LSN: Elektabilitas...
Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo memberikan arahan kepada jajaran pengurus dan simpatisan dalam konsolidasi DPW, DPD, Bacaleg DPR, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten/Kota Partai Perindo se-Provinsi Riau, Minggu (17/9/2023). FOTO/MPI/AZIZ INDRA
A A A
JAKARTA - Partai Persatuan Indonesia ( Perindo ) berpotensi besar lolos ke Parlemen pada Pemilu 2024. Berdasarkan hasil survei terbaru Lembaga Survei Nasional (LSN), elektabilitas partai yang dipimpin Ketua Umum Hary Tanoesoedibjo dan telah mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar Pranowo sebagai capres 2024 ini, mencapai 4,2%.

Angka tersebut melebihi ambang batas lolos parlemen atau Parliamentary Threshold yang ditetapkan sebesar 4%. Melihat hasil survei itu, Partai Perindo berpotensi besar lolos ke Senayan pada Pemilu 2024.

Berdasarkan hasil survei LSN, partai dengan elektabilitas tertinggi adalah Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang mencapai 19,8%. PDIP dibayangi Partai Gerindra yang berada di urutan kedua, dengan raihan 17,2%.



Sementara urutan ketiga, ada Partai Demokrat dengan raihan 10,1%. Selanjutnya Partai Golkar sebesar 10%; Partai NasDem 8,5%; PKB 7,9%; PKS 7,6%; PAN 4,3%; dan Partai Perindo 4,2%.

"PDI Perjuangan masih berpeluang menang pada Pemilu 2024 sekaligus membuat hattrick menang tiga kali beruntun. Namun posisi partai berlogo kepala banteng itu terus dalam tekanan Partai Gerindra. Jika Prabowo menang bukan tak mungkin hegemoni PDI Perjuangan bisa tergusur Partai Gerindra," kata Direktur Eksekutif LSN Gema Nusantara Bakry dalam keterangan resmi, Jumat (6/10/2023).

Untuk diketahui, survei LSN dilakukan pada 20 hingga 30 September 2023 di 38 provinsi di seluruh Indonesia. Populasi dari survei ini adalah seluruh Warga Negara Indonesia yang telah berumur minimal 17 tahun (memiliki e-KTP).



Adapun jumlah sampel sebanyak 1.420 responden. Sementara pengumpulan data dilakukan melalui teknik wawancara tatap muka dengan responden dipandu kuesioner.

Sedangkan margin of error yang ditetapkan dalam survei ini sekitar +/- 2,6% dengan tingkat kepercayaan (level of confidence) 95%. Validasi data mengacu pada data kependudukan yang dikeluarkan BPS.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Partai Perindo Salurkan...
Partai Perindo Salurkan Bantuan, Korban Banjir Bekasi: Sangat Membantu
Partai Perindo Bantu...
Partai Perindo Bantu Korban Banjir Bekasi, Salurkan 8.000 Liter Air Bersih
Silaturahmi ke Bupati...
Silaturahmi ke Bupati Morowali, Partai Perindo Siap Kawal dan Dukung Program Percepatan Kesejahteraan Masyarakat
Tinjau Jembatan Sungai...
Tinjau Jembatan Sungai Oyo yang Putus, Legislator Partai Perindo Nias Barat Serukan Percepatan Pembangunan
DPP Partai Perindo Bagi-bagi...
DPP Partai Perindo Bagi-bagi Takjil dan Kopiah Gratis
Resmi Dilantik, Bupati...
Resmi Dilantik, Bupati Mentawai Ungkap Perindo Punya Peranan Penting di Pilkada
Partai Perindo Pastikan...
Partai Perindo Pastikan Kawal Pemerintahan Kepulauan Mentawai Wujudkan Kemakmuran
Partai Perindo dan Demokrat...
Partai Perindo dan Demokrat Siap Kolaborasi Dukung Pemerintahan Prabowo
Andi Yuslim Patawari...
Andi Yuslim Patawari (AYP): Demokrat dengan Perindo Miliki DNA Sama, Nasionalis dan Dipimpin Anak Muda
Rekomendasi
Ini 5 Fakultas/Sekolah...
Ini 5 Fakultas/Sekolah ITB dengan Keketatan Tertinggi pada SNBT 2025, Tertarik?
Bacaan Zikir Wanita...
Bacaan Zikir Wanita Haid di Bulan Ramadan
Putri Nabila Meminta...
Putri Nabila Meminta Maaf pada Mantan Kekasih di Lagu Maaf
Berita Terkini
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
4 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Infografis
Partai Oposisi India:...
Partai Oposisi India: Jet Tempur Siluman F-35 AS adalah Sampah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved