Dompet Dhuafa Inisiasi Program Vokasi di Bidang Konstruksi Bangunan

Rabu, 23 Agustus 2023 - 19:21 WIB
loading...
Dompet Dhuafa Inisiasi...
Dompet Dhuafa Konstruksi bersama Institut Kemandirian menginisiasi program vokasi di bidang konstruksi bangunan dengan nama program Sekolah Tukang Ahli (STUKA). Foto/Isty Maulidya
A A A
JAKARTA - Dompet Dhuafa Konstruksi bersama dengan Institut Kemandirian menginisiasi program vokasi di bidang konstruksi bangunan dengan nama program Sekolah Tukang Ahli (STUKA). Program vokasi ini diharapkan dapat mendukung keterbutuhan tenaga kerja di bidang konstruksi bangunan, dengan mencetak lulusan-lulusan SDM yang kompeten baik dari aspek keterampilan dan juga karakter.

Inisiator dan Ketua Dewan Pembina Dompet Dhuafa, Parni Hadi menuturkan, ide program STUKA muncul dari rasa keprihatinan dan semangat untuk mengangkat derajat orang dhuafa. Namun demikian, Parni memiliki pemikiran bahwasannya mengeluarkan orang dari kemiskinan tentu tidak langsung dengan menjadikannya ia seorang pengusaha.

"Nanti mereka semua peserta akan mendapatkan ijazah dan sertifikat. Sisi lain kita harus punya kreatifitas," kata Parni Hadi.

Parni Hadi berharap, program ini nantinya memberi dampak positif dan memberi efek baik bagi individu peserta serta masyarakat luas. Diambil dari trilogi Dompet Dhuafa, Membangun Desa, Tanggulangi Kemiskinan Kota dan Urban Disaster Management. Program IK (Institut Kemandirian) sebenarnya untuk membangun desa dan menanggulangi kemiskinan perkotaan dengan pendidikan vokasi kaum muda.

Sementara itu, Ketua Pengurus Dompet Dhuafa, Rahmad Riyadi disela-sela agenda mengatakan, Institut Kemandirian bisa menjadi jembatan dalam memfasilitasi pelatihan penyedia tenaga kerja yang profesional. Pihaknya selalu merasa resah dengan keberadaan kemiskinan yang ada di Indonesia ini dan selalu menekankan bahwa pihaknya sebagai lembaga filantropi harus melakukan pemberdayaan secara langsung

"Jadi saya berharap dalam pembukaan ini lebih komprehensif dan lebih memuliakan sehingga kita ini sebagai lembaga juga betul-betul sempurna dalam melayani pemberi manfaat," ungkap Rahmad.

Seperti diketahui, Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat, jumlah pengangguran di Jakarta mencapai 397.623 orang pada Februari 2023. Jumlah tersebut naik dibandingkan pada Agustus 2022 yang sebanyak 377.294 orang. Namun di sisi lain Indonesia mendapatkan bonus demografi yang akan mencapai puncak di tahun 2030-an adalah peluang besar kita untuk meraih Indonesia Emas 2045. 68 persen adalah penduduk usia produktif.

Namun dengan adanya bonus demografi harus diimbangin Sumber Daya Manusia yang mumpuni sehingga dapat mendorong laju perekonomian bangsa. Hal ini perlu menjadi perhatian bersama, salah satunya dari Dompet Dhuafa. Melalui Institut Kemandirian yang merupakan lembaga pelatihan vokasi yang terus berinovasi dengan berbagai program pelatihan bagi masyarakat sehingga menjadi solusi untuk mendorong keterampilan bagi Sumber Daya Manusia di Indonesia.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dompet Dhuafa Kirim...
Dompet Dhuafa Kirim Bantuan Kemanusiaan untuk Penyintas Gempa di Myanmar
Bantu Evakuasi, Tim...
Bantu Evakuasi, Tim DMC Dompet Dhuafa Siagakan Personel di Sejumlah Titik Banjir
DMC Dompet Dhuafa dan...
DMC Dompet Dhuafa dan Dompet Dhuafa Jabar Evakuasi Warga Terdampak Banjir Sukabumi
Institut Kemandirian...
Institut Kemandirian Dompet Dhuafa Dinilai Mampu Atasi Pengangguran
Dompet Dhuafa Hadirkan...
Dompet Dhuafa Hadirkan Taman Ceria untuk Anak-Anak Penyintas Gempa Bandung
Sepenggal Cerita Ratu...
Sepenggal Cerita Ratu Kelelawar di Balik Sejarah Panjang Pendirian RS Mata Achmad Wardi Serang
Memotret Kebermanfaatan...
Memotret Kebermanfaatan Tebar Hewan Kurban Dompet Dhuafa di Masyarakat Pelosok Banten
Soroti Kemiskinan, Ini...
Soroti Kemiskinan, Ini Refleksi Dompet Dhuafa Tahun 2023
Dompet Dhuafa Perkenalkan...
Dompet Dhuafa Perkenalkan Inovasi Baru Wakaf Produktif
Rekomendasi
7 Perubahan dalam Tubuh...
7 Perubahan dalam Tubuh setelah Berhenti Konsumsi Gula 14 Hari
Kumpulan Rekor Liverpool...
Kumpulan Rekor Liverpool usai Juara Liga Inggris 2024/2025
Mimpi Masa Kecil Jadi...
Mimpi Masa Kecil Jadi Kenyataan: Inspirasi Titan Tyra Bangun Imperium Secondate sebelum Usia 30
Berita Terkini
Ada Produk Haram Berlabel...
Ada Produk Haram Berlabel Halal, MUI Dorong Tingkatkan Pengawasan
3 jam yang lalu
Ketum FSP-RTMM Dorong...
Ketum FSP-RTMM Dorong Gaungkan Lagi Gerakan Cinta Produk Indonesia
3 jam yang lalu
Anggota DPR Terkejut...
Anggota DPR Terkejut Penahanan Kades Kohod Ditangguhkan
4 jam yang lalu
Ketua DPP Perindo: Kerja...
Ketua DPP Perindo: Kerja Keras dan Prestasi Jadi Kunci Peran Perempuan di Politik
5 jam yang lalu
Ledakan Dahsyat Guncang...
Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Iran, Kemlu Pastikan Tak Ada WNI Jadi Korban
5 jam yang lalu
Wamensesneg Ungkap Tujuan...
Wamensesneg Ungkap Tujuan Video Monolog Wapres Gibran: Supaya Tak Ada Lagi Informasi Bias
7 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved