Golkar Merapat ke KKIR, Puan: Belum Menikah, Baru Menuju Pelaminan

Rabu, 16 Agustus 2023 - 17:16 WIB
loading...
Golkar Merapat ke KKIR,...
Ketua DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Puan Maharani merespons Partai Golkar merapat bergabung ke Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KKIR). Foto/Carlos Roy Fajarta
A A A
JAKARTA - Ketua DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Puan Maharani merespons Partai Golkar merapat bergabung ke Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya ( KKIR ). Puan mengatakan bahwa PDIP dan Golkar mempunyai niat dan tujuan yang sama.

“Namun kalau belum bisa bersatu misalnya seperti laki-laki dan perempuan ingin naik ke pelaminan, namun saat ini sepertinya tidak bisa naik ke pelaminan, Golkar sudah bersama Pak Prabowo Subianto. Tapi saya percaya itu menurut saya belum menikah, baru menuju ke pelaminan," kata Puan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (16/8/2023).

Puan merasa tidak ada faktor yang membuat pihaknya tidak cocok dengan partai politik lainnya. "PDIP sih cocok, jadi kalau ada faktor yang tidak cocok tolong tanya ke Pak Airlangga. Yang pasti kami masih membuka pintu, kami tidak akan menutup pintu," kata Puan.





"Kami membuka ruang-ruang untuk berbicara dan diskusi. Namun karena sudah berbeda pilihan tim teknis memang sudah bubar namun pintu dari PDI Perjuangan tetap kami buka," sambung Ketua DPR ini.

Puan menceritakan filosofi dirinya mengenakan baju adat Dayak, Kalimantan Barat dengan motif ruit besai berwarna merah marun dalam acara Sidang Tahunan MPR. "Baju ini dari Kalimantan Barat, karena baju ini filosofinya agar semua hidup rukun, bersatu, tokoh-tokoh yang menggunakan baju ini dapat mempersatukan," ujarnya.

Dia juga berharap meskipun berbeda pilihan capres-cawapres, namun masyarakat Indonesia tetap bersatu dan bersama-sama mewujudkan Indonesia maju. "Harapannya di tahun politik ini sampai selesai pemilu, Indonesia tetap dapat bersatu, tenteram, sejahtera, dan semakin baik dari waktu ke waktu," kata Puan.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Anggota Komisi I DPR...
Anggota Komisi I DPR Fraksi Golkar Dukung Kampanye Nasional Judi Pasti Rugi
Belum Dinyatakan Lulus...
Belum Dinyatakan Lulus dan Dapat Ijazah, Pembatalan Disertasi Bahlil Dinilai UI Tidak Tepat
Golkar Tugaskan Bakumham...
Golkar Tugaskan Bakumham Buka Komunikasi dengan Ridwan Kamil terkait Penggeledahan KPK
5 Fakta Rumah Ridwan...
5 Fakta Rumah Ridwan Kamil Digeledah KPK, Nomor 2 Respons RK dan 3 Reaksi Golkar
Belum Tentukan Plt Sekjen...
Belum Tentukan Plt Sekjen PDIP usai Hasto Ditahan KPK, Puan Bicara Hak Prerogatif Megawati
Rumah Ridwan Kamil Digeledah...
Rumah Ridwan Kamil Digeledah KPK, Golkar: Biar Aparat Hukum Bekerja
Riko Lesiangi Diusulkan...
Riko Lesiangi Diusulkan Jadi Wakil Dewan Penasihat DPP AMPI
AMPI Tegaskan Solid...
AMPI Tegaskan Solid di Bawah Kepemimpinan Ketum Jerry Sambuaga
Isu Plagiarisme dalam...
Isu Plagiarisme dalam Disertasi Menteri Bahlil, Ini Penjelasan Menohok dari Dua Guru Besar
Rekomendasi
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
Bacaan Zikir Wanita...
Bacaan Zikir Wanita Haid di Bulan Ramadan
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor Asset Management Gelar Edukasi Pasar Modal Syariah di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon
Berita Terkini
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Daftar Polwan Baru Jabat...
Daftar Polwan Baru Jabat Kapolres pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
Jerman Kehabisan Senjata...
Jerman Kehabisan Senjata untuk Dipasok ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved