Buntut Pengerudukan Polrestabes Medan, Mayor Dedi Diperiksa Puspom TNI

Selasa, 08 Agustus 2023 - 18:43 WIB
loading...
Buntut Pengerudukan...
Kapuspen TNI Laksda Julius Widjojono mengatakan saat ini Mayor Dedi Hasibuan sedang ditahan untuk menjalani pemeriksaan mendalam oleh Puspom TNI. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kepala Pusat Penerangan (Kapuspen) TNI Laksda Julius Widjojono mengatakan saat ini Mayor Dedi Hasibuan sedang ditahan untuk menjalani pemeriksaan mendalam oleh Pusat Polisi Militer (Puspom) TNI .

"Iya, (Dedi) ditahan. Masih diproses (pemeriksaannya)," ujar Julius saat dikonfirmasi, Selasa (8/8/2023).



Julius belum memerinci penyebab penahanan tersebut, apakah terkait pelanggaran etik atau pidana. Namun, Julius menjelaskan bahwa status Mayor Dedi akan diumumkan setelah penyidikan, apakah menjadi tersangka atau tidak.

"Kan masih diproses, setelah penyidikan maka ditentukan sbg tersangka, tersangka apanya akan disampaikan," ucapnya.

Secara terpisah, Komandan Pusat Polisi Militer (Danpuspom) TNI Laksda Agung Handoko mengatakan saat ini pemeriksaan masih berlangsung dan pihaknya akan terus menyampaikan perkembangan kasus Mayor Dedi.

"Kalau ada perkembangan nanti saya kabari," ucap Laksda Agung kepada MNC Portal, Selasa (8/8/2023).

Seperti diketahui, Kapendam I/BB Kolonel Inf Riko Siagian mengatakan pemeriksaan Mayor Dedi saat ini diserahkan ke Pusat Polisi Militer (Puspom) TNI. Sedangkan 13 orang lain yang ikut dalam penggerudukan Polrestabes Medan diperiksa di Polisi Militer Daerah Militer (Pomdam) I/Bukit Barisan.

"Untuk Mayor Dedi sekarang sudah di Jakarta, kita serahkan pemeriksaannya ke Puspom TNI," kata Riko Siagian kepada wartawan, Selasa (8/8/2023).

"Sementara 13 orang diperiksa di Pomdam," sambungnya.

Sebelumnya, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono menilai bahwa tindakan Mayor Dedi tidak etis karena diduga memimpin sejumlah prajurit untuk mendatangi Polrestabes Medan terkait penangguhan penahanan tersangka kasus tanah berinisial ARH.

Bahkan Panglima TNI pun langsung meminta agar Mayor Dedi diperiksa oleh Komandan Pusat Polisi Militer (Danpuspom) TNI Laksda Agung Handoko.



"Mungkin kemarin kan sudah sebagai bukti awal mereka melakukan seperti itu. Saya kira kurang etis prajurit TNI seperti itu," kata Yudo kepada wartawan, Senin (7/8/2023).
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
4 Inspektur TNI Digeser...
4 Inspektur TNI Digeser Jenderal Agus Subiyanto, Ini Daftar Namanya
Ikuti Apa pun Hasil...
Ikuti Apa pun Hasil Revisi UU TNI, KSAD: Enggak Usah Bikin Ribut, Ini Itu Orde Baru
Riwayat Kepangkatan...
Riwayat Kepangkatan Mayjen TNI Ujang Darwis, Jenderal Kopassus Jago Tembak Kini Jadi Pangdam II/Sriwijaya
Kuliah Umum di Seskoad,...
Kuliah Umum di Seskoad, AHY: Ancaman Terhadap Infrastruktur Penting Nasional Harus Diantisipasi
Perjalanan Karier Brigjen...
Perjalanan Karier Brigjen TNI Dwi Sasongko, Penerima Adhi Makayasa Akmil 1998 Butuh Waktu 16 Tahun Raih Pangkat Letkol
5 Kasdam IV Diponegoro...
5 Kasdam IV Diponegoro Sukses Melenggang Jadi Danjen Kopassus, Nomor Terakhir Ipar Presiden SBY
Kadispenad: Kenaikan...
Kadispenad: Kenaikan Pangkat Mayor Teddy Sesuai Peraturan yang Berlaku di TNI
Profil Mayor Teddy Indra...
Profil Mayor Teddy Indra Wijaya, Seskab yang Kini Naik Pangkat Jadi Letkol
Mayor Teddy Naik Pangkat...
Mayor Teddy Naik Pangkat Jadi Letkol
Rekomendasi
Ini 5 Fakultas/Sekolah...
Ini 5 Fakultas/Sekolah ITB dengan Keketatan Tertinggi pada SNBT 2025, Tertarik?
Putri Nabila Meminta...
Putri Nabila Meminta Maaf pada Mantan Kekasih di Lagu Maaf
Berapa Kg Zakat Fitrah...
Berapa Kg Zakat Fitrah untuk 1 Orang? Simak Ketentuannya
Berita Terkini
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
11 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Infografis
Indonesia Marah, Israel...
Indonesia Marah, Israel Serang 2 TNI Personel UNIFIL di Lebanon
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved