Jabat Menhan, Prabowo Sukses Naikkan Kontrak BUMN Industri Pertahanan hingga 800 Persen

Jum'at, 16 Juni 2023 - 00:28 WIB
loading...
Jabat Menhan, Prabowo...
Menhan Prabowo Subianto saat menghadiri acara The 1st DEFEND ID’s Day di Hanggar PT Dirgantara Indonesia, Bandung, Jawa Barat, Kamis (15/6/2023). Foto: MPI
A A A
BANDUNG - Prabowo Subianto membeberkan kontrak BUMN industri pertahanan nasional naik hingga 800 persen selama dirinya menjabat Menteri Pertahanan (Menhan). Capaian itu diungkapkan Prabowo saat menghadiri acara “The 1st DEFEND ID’s Day” di Hanggar PT Dirgantara Indonesia, Bandung, Jawa Barat, Kamis (15/6/2023).

Prabowo mengatakan, selang beberapa pekan menjabat Menhan, Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan tugas kepada dirinya agar industri pertahanan Indonesia bisa kuat dan mandiri.

“Alhamdulillah, bahwa saya selama menjadi Menteri Pertahanan, kontrak untuk BUMN industri pertahanan naik 800 persen,” ujar Prabowo.



Prabowo menjelaskan, pertahanan menjadi bagian penting bagi bangsa Indonesia. Sebab hal tersebut berbanding lurus dengan sebab akibat kemerdekaan bangsa.

“Industri pertahanan adalah bagian vital dalam pembangunan. Bagian yang menentukan dari kemerdekaan kita, kedaulatan kita,” paparnya.



Ke depan, Prabowo optimistis industri pertahanan Indonesia akan terus bangkit dan lebih berprestasi.
Prabowo berkomitmen untuk terus memberikan perhatian dan bimbingan terhadap industri pertahanan agar terus berkembang dan mandiri.

Menurut Prabowo, Indonesia menjadi salah satu negara yang paling beruntung lantaran berhasil lolos dari krisis yang diakibatkan baik oleh pandemi Covid-19 maupun perang Rusia-Ukraina.

Oleh karena itu, Prabowo bertekad untuk terus melakukan berbagai perbaikan agar Indonesia tidak terjerumus ke dalam pusaran krisis.



"Kita bersyukur di saat krisis dunia akibat perang Ukraina, inflasi kita terjaga. Ini bukan prestasi yang gampang, inflasi adalah momok bagi seluruh di dunia. Masih banyak pekerjaan kita, budaya-budaya pemborosan, korupsi, kebocoran, harus kita atasi dengan sebaik-baiknya," tegas Prabowo.

Prabowo hadir di acara ini dalam rangka peringatan hari jadi DEFEND ID, yaitu holding BUMN industri pertahanan dalam negeri yang terdiri dari PT Len Industri (Persero), PT Dahana, PT Pindad, PT Dirgantara Indonesia, dan PT PAL Indonesia.

Kedatangan Prabowo ini disambut 8.000 karyawan pertahanan DEFEND ID. Prabowo yang datang menggunakan kendaraan taktis (rantis) Maung, langsung disambut barisan 300 prajurit Komcad yang mengumandangkan yel-yel selamat datang dan ribuan karyawan DEFEND ID yang menyanyikan lagu Halo-Halo Bandung.
(thm)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
RUU TNI, Pemerintah...
RUU TNI, Pemerintah dan DPR Bahas soal Posisi TNI di Bawah Presiden atau Kemhan
Prabowo Antar Sekjen...
Prabowo Antar Sekjen Partai Komunis Vietnam To Lam Sampai di Lanud Halim Perdanakusuma
Ditelepon Prabowo saat...
Ditelepon Prabowo saat Tinjau Banjir Bekasi, Kepala BGN Janji Bangun Dapur MBG
Prabowo Panggil Dirut...
Prabowo Panggil Dirut Pertamina ke Istana, Bahas Apa?
Parade Senja Digelar,...
Parade Senja Digelar, Prabowo, SBY, dan Jokowi Hujan-hujanan Naik Maung
Makna Tongkat Komando...
Makna Tongkat Komando Bertuliskan Asmaul Husna dari AHY ke Prabowo
Kelakar Prabowo ke Gibran...
Kelakar Prabowo ke Gibran dan AHY: Sekarang Duduk Berdampingan, Nanti Bisa Bersaing
Tegaskan SBY dan Jokowi...
Tegaskan SBY dan Jokowi Tak Pernah Cawe-cawe, Prabowo: Saya Minta Dicawe-cawe
Yakin Ekonomi RI Kalahkan...
Yakin Ekonomi RI Kalahkan China pada 2050, Prabowo: Yang Bilang Indonesia Gelap Siapa?
Rekomendasi
Bacaan Zikir Wanita...
Bacaan Zikir Wanita Haid di Bulan Ramadan
Popularitas Kate Middleton...
Popularitas Kate Middleton Menurun, Warga Amerika Lebih Menyukai Pangeran Harry
Pengumuman Kinerja APBN...
Pengumuman Kinerja APBN Molor, Sri Mulyani Ungkap Masalahnya
Berita Terkini
7 Fakta Penting Mutasi...
7 Fakta Penting Mutasi Polri Maret 2025, 10 Polwan Jadi Kapolres hingga 10 Kapolda Digeser
7 menit yang lalu
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
17 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved