Demokrat Anggap Juni Waktu Tepat Umumkan Cawapres Anies Baswedan
loading...

Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Demokrat Hinca Pandjaitan memberikan keterangan kepada media terkait Pilpres 2024 di di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (6/6/2023). FOTO/MPI/ACHMAD AL FIQRI
A
A
A
JAKARTA - Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Demokrat Hinca Pandjaitan menganggap Juni adalah waktu yang tepat untuk mendeklarasikan bakal calon wakil presiden (cawapres) untuk Anies Baswedan . Dengan sisa waktu yang dimiliki, koalisi bisa merumuskan strategi pemenangan.
"Juni ini kita anggap waktu yang tepat untuk melakukan atau capresnya Anies ini mengumumkan cawapresnya," kata Hinca saat ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (6/6/2023).
Dengan pengumuman cawapres di Juni, Hinca merasa ada sisa waktu yang panjang untuk merumuskan strategi pemenangan. Apalagi Anies telah mengantongi satu nama bakal cawapres.
"Sehingga Demokrat memandang Juni itu waktu yang relatif pas untuk mengumumkan siapa cawapresnya Anies. Karena untuk capresnya sudah selesai semua, jadi kita serahkan ke Anies untuk mencari siapa cawapresnya," katanya.
"Juni ini kita anggap waktu yang tepat untuk melakukan atau capresnya Anies ini mengumumkan cawapresnya," kata Hinca saat ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (6/6/2023).
Dengan pengumuman cawapres di Juni, Hinca merasa ada sisa waktu yang panjang untuk merumuskan strategi pemenangan. Apalagi Anies telah mengantongi satu nama bakal cawapres.
"Sehingga Demokrat memandang Juni itu waktu yang relatif pas untuk mengumumkan siapa cawapresnya Anies. Karena untuk capresnya sudah selesai semua, jadi kita serahkan ke Anies untuk mencari siapa cawapresnya," katanya.
Lihat Juga :