Karier Militer Mayjen Marinir Widodo Dwi Purwanto, dari Danton hingga Dankormar

Jum'at, 12 Mei 2023 - 17:34 WIB
loading...
Karier Militer Mayjen...
Widodo Dwi Purwanto merupakan Komandan Korps Marinir yang baru dilantik pada 2022 lalu. Foto DOK ist
A A A
JAKARTA - Widodo Dwi Purwanto merupakan Komandan Korps Marinir yang baru dilantik pada 2022 lalu. Kariernya dalam militer tak bisa lagi diragukan.

Pelantikan Mayjen Marinir Widodo Dwi Purwanto sebagai pemimpin di Korps Baret Ungu ini berlangsung pada tahun 2022 lalu, untuk menggantikan Mayjen TNI (Mar) Suhartono yang diangkat menjadi Dankodiklatal.

Karier Mayjen Marinir Widodo Dwi Purwanto dimulai dari jabatannya sebagai Komandan Pleton 3 Ki F Yonif 4 Marinir. Sebelum menjabat jenderal bintang dua di satuan TNI AL, Widodo telah banyak mencicipi berbagai jabatan.


Riwayat Karier Mayjen (Mar) Widodo Dwi Purwanto

Semenjak lulus dan dinobatkan sebagai alumni terbaik Akademi Angkatan Laut tahun 1988, Widodo yang telah menyandang pangkat Letnan Dua diposisikan sebagai Danton 3 Ki F Yonif 4 Marinir.

Setelah itu, Widodo sempat mengalami beberapa perpindahan jabatan meski masih dalam lingkup Yonif 4 Marinir, mulai dari menjadi Danton 3 Ki E, Danton 2 Ki F, Danton 1 Ki E, Danton MO Kima, dan Wadanki D.

Ketika telah diangkat sebagai Kapten, pria asal Malang ini lalu menjabat sebagai Komandan Kompi D Yonif 4 Marinir. Dilanjut menjadi Komandan Kompi Markas Yonif 4 Marinir, Kasi Opslat Sops Brigif 2 Marinir, Kasi Rengar Sops Brigif 2 Marinir, hingga Pasi 2 Yonif 2 Marinir.

Pada saat dirinya diangkat menjadi Mayor, Widodo sempat menduduki tiga jabatan yang di antaranya, Wadanyonif 6 Marinir, Kaspri Kormar, dan Danseta Pusdikdasmil.

Pangkatnya kembali naik menjadi Letnan Kolonel ketika menjadi Danyonif 4 Marinir. Tidak sampai disitu, dia juga pernah menjabat sebagai Pasops Brigif 2 Marinir, dan Kasbrigif 3 Marinir.

Setelahnya, Widodo lalu dipercaya untuk menjadi Asops Danpasmar 2 dan pada saat yang bersamaan juga dia menyandang pangkat Kolonel. Lalu, pada tahun 2009 dia mendapat tugas baru untuk menjadi Danbrigif 3/Marinir.

Pada tahun 2010, dia kembali terkena mutasi untuk menjadi Aspers Dankormar sampai tahun 2011. Kemudian menjabat sebagai Dankolatmar hingga tahun 2012.



Jabatan berikutnya yang pernah dicicipi pria kelahiran 26 Juni 1965 ini ketika berpangkat Kolonel di antaranya, Dankorsis Seskoal tahun 2012, Arsena Dankomar tahun 2014, dan Dandema Mabesal periode 2014-2016.

Barulah pada tahun 2016, Widodo mendapatkan pangkat sebagai jenderal bintang satu marinir ketika menjabat sebagai Danlantamal I/Belawan.

Jabatan lain yang pernah diemban-nya ketika menyandang pangkat Brigadir Jenderal Marinir adalah, Danpasmar 2 pada akhir tahun 2016, Kaskogartap III/Surabaya pada 2017, Kaskormar tahun 2018, dan Kadispotmar di tahun 2020.

Widodo Dwi Purwanto baru menyandang pangkat Mayor Jenderal ketika bertugas sebagai Asisten Pembinaan Potensi Maritim Kasal pada tahun 2020.

Setelah dua tahun mengemban tugas sebagai Aspotmar Kasal, akhirnya Widodo mendapat jabatan yang masih dipegang sampai saat ini sebagai Dankomar pada 21 Januari 2022 lalu.
(bim)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Profil Marsdya Yusuf...
Profil Marsdya Yusuf Jauhari, Salah Satu Pati Senior di TNI AU
3 Pasal Masukan Pemerintah...
3 Pasal Masukan Pemerintah di RUU TNI Menarik Perhatian
Daftar Sekretaris Kabinet...
Daftar Sekretaris Kabinet Berasal dari TNI dan Polri, Nomor 1 Tolak Mobil Dinas untuk Keluarga
RUU TNI, Pemerintah...
RUU TNI, Pemerintah dan DPR Bahas soal Posisi TNI di Bawah Presiden atau Kemhan
3 Pasal Akan Diubah...
3 Pasal Akan Diubah di RUU TNI, Komisi I DPR: Berkaitan Lingkup Tugas, Usia Pensiun hingga Kedudukan
Daftar Penghargaan Koleksi...
Daftar Penghargaan Koleksi Pangkostrad Letjen TNI Mohammad Fadjar, dari Brevet hingga Satyalancana
Peran TNI di Satgas...
Peran TNI di Satgas PKH Dinilai Strategis dalam Menjaga Kawasan Hutan
7 Fakta Menarik Masjid...
7 Fakta Menarik Masjid Berkubah Baret TNI yang Diresmikan Jenderal Agus Subiyanto
Ratusan Maung MV3 Dibagikan...
Ratusan Maung MV3 Dibagikan ke TNI-Polri, Menhan: Untuk Jaga Kedaulatan NKRI
Rekomendasi
Popularitas Kate Middleton...
Popularitas Kate Middleton Menurun, Warga Amerika Lebih Menyukai Pangeran Harry
Pengumuman Kinerja APBN...
Pengumuman Kinerja APBN Molor, Sri Mulyani Ungkap Masalahnya
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah, Kamis 13 Maret 2025: Jannah Kabur dari Rumah
Berita Terkini
7 Fakta Penting Mutasi...
7 Fakta Penting Mutasi Polri Maret 2025, 10 Polwan Jadi Kapolres hingga 10 Kapolda Digeser
5 menit yang lalu
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
15 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
5 Negara NATO dengan...
5 Negara NATO dengan Militer Terkuat Tanpa Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved