Presiden Jokowi Lantik Menpora Pekan Depan

Jum'at, 31 Maret 2023 - 11:36 WIB
loading...
Presiden Jokowi Lantik Menpora Pekan Depan
Presiden Jokowi akan melantik Menpora pada pekan depan. Foto/Dok MPI/Aldhi Chandra
A A A
BOGOR - Presiden Joko Widodo ( Jokowi ) bakal melakukan perombakan atau reshuffle pada kursi Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) pekan depan. Sejak 13 Maret 2023 kursi Menpora yang ditinggalkan oleh Zainudin Amali dijabat oleh Plt Menpora Muhadjir Effendi.

"Minggu depan (pelantikan Menpora)," kata Jokowi di kawasan KEK Lido, Bogor, Jawa Barat, Jumat (31/3/2023).

Diberitakan sebelumnya, Jokowi menjawab akan segera mengisi kursi jabatan Menpora yang ditinggalkan Zainudin Amali. "Segera (diisi)," kata Jokowi dalam keterangannya yang disiarkan YouTube Sekretariat Presiden, Jakarta, Rabu (29/3/2023).

Diketahui, isu reshuffle kembali menguat setelah posisi Menpora kosong ditinggalkan Zainudin Amali. Zainudin Amali terpilih menjadi Wakil Ketua Umum PSSI dan mengundurkan diri dari kursi Menpora.

Jokowi telah menerima surat pengunduran diri dari Zainudin Amali. Saat ini, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy menjabat sebagai Plt Menpora.

Jokowi juga telah menerima nama-nama calon pengganti Zainudin Amali sebagai Menpora. Nama-nama tersebut diterima Jokowi dari Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.



"Menpora belum diputuskan tapi nama-nama dari Pak Ketua Golkar sudah masuk ke kita. Tapi belum diputuskan, belum saya putuskan," kata Jokowi kepada wartawan, Senin (20/3/2023).

Jokowi enggan membeberkan nama-nama yang disodorkan Golkar. Dia mempersilakan agar bertanya langsung kepada Airlangga. "Nama yang masuk itu, tanya Pak Ketua Golkar saja," kata Jokowi.

Dari nama-nama yang diserahkan kepadanya salah satu kriteria yang cocok menjadi Menpora adalah muda. "(Kriterianya) muda," kata Jokowi.

Sebelumnya beredar kabar ketiga namaa calon Menpora tersebut adalah Puteri Anetta Komarudin, Ilham Permana, dan Dito Ariotedjo.
(zik)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1142 seconds (0.1#10.140)