2 Jenderal TNI Bintang Tiga Jebolan Akmil 1991, Salah Satunya Peraih Adhi Makayasa

Senin, 13 Februari 2023 - 13:23 WIB
loading...
2 Jenderal TNI Bintang...
Terdapat beberapa jenderal TNI bintang tiga yang berstatus jebolan Akmil tahun 1991. Foto DOK tni.mil.id
A A A
JAKARTA - Terdapat beberapa jenderal TNI bintang tiga yang berstatus jebolan Akmil tahun 1991. Salah satunya adalah peraih predikat lulusan terbaik atau Adhi Makayasa .

Seiring waktu, cukup banyak prajurit TNI yang mencatatkan prestasi dan pencapaian membanggakan. Dari sekian banyak, salah satunya adalah berhasil meraih pangkat tinggi, termasuk Letnan Jenderal (bintang 3).

Selain menjadi kebanggaan tersendiri bagi pribadi dan keluarga, pencapaian tersebut juga mengharumkan nama angkatan Akmil yang dulu diikutinya.

Baca juga : 5 Jenderal TNI Bintang 4 Alumni Akmil 60-an, Nomor Terakhir Peraih Adhi Makayasa

Berikut dua Jenderal TNI bintang tiga jebolan Akmil tahun 1991.

1. Letjen TNI Teguh Pudjo Rumekso

Letnan Jenderal TNI Teguh Pudjo Rumekso merupakan salah seorang perwira tinggi (pati) TNI Angkatan Darat. Saat ini, dia diketahui tengah mengemban jabatan Sesmenko Polhukam.

Jabatan tersebut didapat berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor 6Kep/558/VI/2022 tertanggal 27 Juni 2022 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan TNI.

Melihat riwayatnya, Teguh Pudjo Rumekso adalah alumni Akademi Militer (Akmil) tahun 1991. Tak sekadar lulus, dia juga meraih penghargaan Adhi Makayasa sebagai lulusan terbaik.

Sebelumnya, sejumlah jabatan penting juga pernah ditempati jenderal bintang tiga ini. Sebut saja seperti Kasdam VI/Mulawarman (2017-2018), Danpussenif Kodiklatad (2018-2020), Danpuspenerbad (2020-2021), hingga Panglima Kodam VI/Mulawarman (2021-2022).

Baca juga : 6 Jenderal TNI Bintang 4 Alumni Akmil 70-an, 3 di Antaranya Peraih Adhi Makayasa

2. Letjen TNI Agus Subiyanto

Berikutnya adalah Letnan Jenderal TNI Agus Subiyanto. Saat ini, dia tengah menempati posisi Wakil Kepala Staf TNI Angkatan Darat (Wakasad).

Adapun jabatan tersebut didapat berdasarkan Keputusan Panglima Tentara Nasional Indonesia Nomor Kep/66/1/2022 tertanggal 21 Januari 2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan TNI.

Agus Subiyanto lahir pada 5 Agustus 1967. Pasca menyelesaikan pendidikan umum, di masuk ke Akademi Militer (Akmil) dan berhasil lulus pada tahun 1991. Selain itu, dia juga pernah mengikuti pendidikan Sussarcab Infanteri.

Pada sepak terjangnya di TNI, jenderal bintang tiga ini telah banyak mencicipi berbagai jabatan strategis. Di antaranya adalah Danrem 061/Suryakencana (2020), Komandan Paspampres (2020-2021), Pangdam III/Siliwangi (2021-2022), hingga Wakasad yang kini masih aktif dijabat.
(bim)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0900 seconds (0.1#10.140)