Komandan Sekkau Kini Resmi Dijabat Marsma TNI Ali Gusman

Kamis, 02 Februari 2023 - 08:47 WIB
loading...
Komandan Sekkau Kini...
Komandan Sekolah Komando Kesatuan TNI Angkatan Udara (Dansekkau) kini resmi dijabat oleh Marsma TNI Ali Gusman, menggantikan Marsma TNI Firman Wirayuda. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Komandan Sekolah Komando Kesatuan TNI Angkatan Udara (Dansekkau) kini diemban oleh pejabat baru, yakni Marsma TNI Ali Gusman. Dia menggantikan Komandan lama, Marsma TNI Firman Wirayuda.

Serah terima jabatan (Sertijab) tersebut dilakukan melalui upacara militer di Lapangan Apel Sekkau, Jakarta Timur, Rabu (1/2/2023).

Pemimpin Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab), dipimpin oleh Komandan Kodiklatau (Dankodiklatau), Marsdya TNI Tedi Rizalihadi. Marsdya Tedi menuturkan, peran Komandan Sekkau sangat menentukan dalam membentuk dan mendidik para perwira ke jenjang yang lebih tinggi.

"Para lulusan Sekkau akan tampil menjadi pemimpin-pemimpin organisasi di tingkat pelaksana teknis di satuan TNI maupun TNI Angkatan Udara," ungkap Tedi melalui keterangan resminya, Kamis (2/2/2023).

Baca juga: Sertijab 7 Jabatan Strategis, Panglima TNI: Laksanakan Tugas dengan Selalu Koordinasi

Dankodiklatau Tedi juga menyampaikan, pergantian pejabat merupakan suatu keniscayaan. Selain bagian dari siklus pembinaan personel, lanjut Tedi, juga merupakan suatu penghargaan dan amanah dari pimpinan TNI AU yang harus dijaga dan dipertanggungjawabkan.

"Oleh karena itu, serah terima jabatan Komandan Sekkau ini kita laksanakan guna terus beradaptasi dengan tantangan tugas serta untuk memenuhi kebutuhan organisasi TNI Angkatan Udara yang semakin kompleks, sehingga akan lahir berbagai inovasi dan upaya perbaikan yang berkelanjutan," jelasnya.

Sekadar informasi, dalam upacara tersebut pun dilaksanakan sertijab Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 7/G.II Sekkau dari Irma Firman Wirayuda kepada Isna Ali Gusman.

Lebih lanjut, hadir dalam kesempatan tersebut, Wadan Kodiklatau, Pangkoopsud 1, Danpuspomau Kadispsiau, Irkodiklatau, Kapoksahli Kodiklatau, para Direktur Kodiklatau, Danpusdik, Danpuslat Kodiklatau, Kapusbekmatau, Danlanud Halim Perdanakusuma, para Komandan satuan jajaran Kodiklatau serta pejabat lainnya.
(maf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Panglima TNI Mutasi...
Panglima TNI Mutasi 7 Staf Khusus KSAU, Ini Daftar Namanya
8 Marsekal Muda Digeser...
8 Marsekal Muda Digeser Panglima TNI pada Mutasi April 2025, Ini Nama-namanya
Menjaga Institusi TNI...
Menjaga Institusi TNI dari Intervensi Politik
Daftar Lengkap 51 Pati...
Daftar Lengkap 51 Pati TNI AU Dimutasi Jenderal Agus Subiyanto pada Akhir April 2025
6 Perwira Tinggi TNI...
6 Perwira Tinggi TNI Angkatan Udara Naik Pangkat dan 4 Pensiun
10 Pejabat TNI AU Berganti,...
10 Pejabat TNI AU Berganti, Ini Nama-namanya
Tim Jupiter Aerobatic...
Tim Jupiter Aerobatic TNI AU Tampil di LIMA 2025 Malaysia
Mesir Dituding Memata-matai...
Mesir Dituding Memata-matai Israel dengan Bantuan Angkatan Udara China
Dorong Kemandirian Industri...
Dorong Kemandirian Industri Pertahanan, Pusjianstralitbang TNI Kolaborasi dengan STMIK AMIK Bandung
Rekomendasi
Sinopsis RCTI Layar...
Sinopsis RCTI Layar Drama Indonesia Gober Parijs Van Java Eps 19: Didu Kena Tipu
Kemunculan Syahrini...
Kemunculan Syahrini di Festival Film Cannes 2025 Dipertanyakan, Netizen: Kenapa Bisa Hadir?
IFG Life Gandeng Mandiri...
IFG Life Gandeng Mandiri Taspen Lindungi Debitur UMKM dan Pensiunan
Berita Terkini
Megawati Minta Seluruh...
Megawati Minta Seluruh Kepala Daerah dari PDIP Laksanakan Janji Politik saat Kampanye
Jenderal Soedirman hingga...
Jenderal Soedirman hingga Soeharto Jadi Inspirasi Fauzan Rachmansyah Terjun ke Politik
Imigrasi Buka Layanan...
Imigrasi Buka Layanan Konsultasi Visa dan Izin Tinggal dalam Rakor Perwakilan Asing
5 Jenderal Jabat KSAD...
5 Jenderal Jabat KSAD dalam 10 Tahun Terakhir, Mulyono hingga Maruli Simanjuntak
Saksikan One on One...
Saksikan One on One di Balik Isu Miris Dunia Medis Bersama Mantan Menkes Siti Fadilah Supari
TNI AL Gagalkan Penyelundupan...
TNI AL Gagalkan Penyelundupan 1,9 Ton Narkotika Senilai Rp7 Triliun
Infografis
3 Alasan Rusia Kini...
3 Alasan Rusia Kini Didukung AS untuk Melawan Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved