Prabowo Ngopi Bareng Denny Caknan, Netizen: Dua Idola dalam Satu Frame

Jum'at, 02 Desember 2022 - 20:05 WIB
Menhan Prabowo Subianto ngopi bareng dengan penyanyi Denny Caknan. FOTO/Instagram Prabowo
JAKARTA - Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto kedatangan tamu di kantornya, Jumat (2/1/2022) sore. Tamu itu bukan dari kalangan pejabat atau elite politik, tapi seorang penyanyi sekaligus pencipta lagu pop Jawa dan koplo yang cukup populer di kalangan anak muda. Denny Caknan .

Hal ini diketahui dari unggahan foto di akun Instagram Prabowo. Dalam foto itu, Prabowo yang mengenakan pakaian safari kebesarannya, sedang minum kopi bersama Denny Caknan, penyanyi asal Ngawi Jawa Timur. Pelantun tembang Kartonyono Medot Janji tersebut terlihat cukup rapi dengan mengenakan celana kain hitam, kemeja batik, dibalut jas.

"Matur nuwun Mas Denny Caknan sudah berkunjung dan ngopi bareng di kantor saya," tulis Prabowo dalam keterangan fotonya dikutip, Jumat (2/12/22).

Baca juga: Gestur Memberi Hormat Prabowo ke Jokowi Dipuji Warganet



Dalam unggahan itu tidak diungkapkan isi pembicaraan kedua tokoh beda generasi tersebut. Prabowo hanya mendokan agar Denny Caknan untuk sukses dan terus berkarya.

"Saya doakan sehat, sukses, dan terus berkarya untuk Negara dan Bangsa. Salam untuk keluarga di Ngawi, Mas!" tulis Prabowo lagi dalam keterangan yang sama.

Unggahan ini menarik follower Prabowo di Instagram. Hanya dalam dua jam, foto Prabowo ngopi bareng Caknan telah mendapatkan 41.800 likes dan 663 komentar. Di antara yang memberikan komentar juga Denny Caknan sendiri.

"Senang bisa berjumpa bapak. Sumpah kopinya Uenak," tulis Denny Caknan.

Bahkan Ketua Harian DPP Partai Gerinda Sufmi Dasco Ahmad juga ikut menuliskan komentar.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More