Dukung Pemilu 2024 Sukses dan Bersih, Partai Perindo Apresiasi Program KPK

Kamis, 19 Mei 2022 - 11:16 WIB
Ketua Umum DPP Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo menegaskan komitmen Perindo berpartisipasi dalam penyelenggarakan Pemilu 2024 yang bersih. HT mendukung program Politik Cerdas Berintegritas (PCB) yang diinisiasi KPK. Foto/Istimewa
JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Hary Tanoesoedibjo menegaskan komitmen Perindo berpartisipasi dalam penyelenggarakan Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang bersih. HT mendukung program Politik Cerdas Berintegritas (PCB) yang diinisiasi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Hadir di Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Rabu (18/5/2022), HT mengapresiasi program tersebut sebagai bentuk penegasan komitmen bersama dalam menyelenggarakan Pemilu 2024 yang bersih.

“Memenuhi undangan pimpinan KPK – Executive Briefing, yang dihadiri pimpinan partai politik peserta Pemilu 2019, KPU, Bawaslu, dan Kementerian Dalam Negeri. Merupakan tanggung jawab kita bersama untuk menyukseskan Pemilu 2024 yang sehat, bebas korupsi dan berintegritas. Selamat untuk pimpinan KPK atas gagasannya,” ujar HT pada laman Instagram miliknya, Kamis (19/5/2022).

Seperti diketahui, KPK menggelar program Politik Cerdas Bertintegritas (PCB) terpadu 2022. PCB 2022 diawali dengan Executive Briefing kepada 20 pimpinan dan pengurus partai politik (parpol). Kegiatan berlangsung di Gedung Juang Merah Putih KPK, Rabu (18/5/2022).

20 parpol yang diundang tersebut adalah parpol peserta Pemilu 2019 yang terdaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU), salah satunya adalah Partai Perindo. KPK berharap program ini dapat mendorong komitmen integritas antarparpol untuk menciptakan Pemilu 2024 yang bersih.
(zik)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More