Profil Marsdya TNI Andyawan Martono, Pilot Pesawat Tempur F-16 yang Jabat Pangkoopsudnas

Selasa, 25 Januari 2022 - 07:53 WIB
Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa resmi menunjuk Marsdya TNI Andyawan Martono sebagai Pangkoopsudnas. Foto/Istimewa
JAKARTA - Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa resmi menunjuk Marsdya TNI Andyawan Martono memimpin satuan baru sebagai Panglima Komando Operasi Udara Nasional (Pangkoopsudnas).

Pembentukan satuan baru ini resmi tertuang dalam SK Nomor 66/I/2022 tentang Pemberhentian dari dan Pengangkatan Dalam Jabatan di Lingkungan TNI yang ditandatangani Andika Perkasa pada Jumat, 21 Januari 2022.

”Dari 328 Perwira Tinggi TNI yang mendapatkan jabatan baru tersebut, 28 di antaranya masuk ke dalam jabatan satuan-satuan baru TNI seperti diamanatkan dalam Perpres No. 66 Tahun 2019 tentang Susunan Organisasi TNI seperti Komando Armada TNI AL, Komando Operasi Udara Nasional TNI AU, Pusat Psikologi TNI, Pusat Pengadaan TNI dan Pusat Reformasi Birokrasi TNI,” ujar Kapuspen TNI Mayjen Prantara Santoso dikutip SINDOnews Selasa (25/1/2022).





Dengan jabatan barunya tersebut, Marsdya TNI Andyawan Martono yang sebelumnya menduduki posisi sebagai Danjen Akademi TNI akan membawahi tiga kotama yakni, Pangkoopsud I, Pangkoopsud II dan Pangkoopsud III.



Marsdya TNI Andyawan Martono merupakan Perwira Tinggi (Pati) TNI AU lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) 1989. Pria kelahiran Malang, 30 April 1967 ini mengawali karier militernya sebagai penerbang pesawat tempur F-16 Fighting Falcon di Skadron Udara 3 Lanud Iswahyudi, Jawa Timur sejak berpangkat Letda hingga Kolonel.

Penerbang tempur yang pernah meraih 1.000 jam terbang F-16 Fighting Falcon dengan callsign “Sable” diketahui merupakan putra dari mantan Bupati Bekasi Brigjen TNI (Purn) Suko Martono. Setelah mengikuti pendidikan Sesko TNI pada 2013 karier Marsdya TNI Andyawan Martono semakin cemerlang dengan menduduki beberapa jabatan strategis seperti Danlanud Roesmin Nurjadin, Pekan Baru. Kemudian Pangkosekhanudnas III Makassar dan Danlanud Iswahyudi.

Tidak hanya itu, Marsdya TNI Andyawan Martono juga pernah menjabat sebagai Pangkoopsau III, kemudian Danjen Akademi TNI sebelum akhirnya kini diangkat sebagai Pangkoopsudnas.
(cip)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More