PKS Nilai Survei Kepercayaan Publik ke Pemerintah Menurun Harus Jadi Alarm

Senin, 19 Juli 2021 - 13:45 WIB
PKS mendorong Presiden Jokowi beserta seluruh stakeholder pemerintah lebih serius untuk memperbaiki kinerjanya. Foto/Ist
JAKARTA - Hasil survei Lembaga Survei Indonesia (LSI) yang menyebut tingkat kepercayaan publik kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam menangani pandemi virus Corona (Covid-19) mencapai titik terendah selama empat bulan terakhir dinilai jadi alarm bagi pemerintah.



PKS mendorong Presiden Jokowi beserta seluruh stakeholder pemerintah lebih serius untuk memperbaiki kinerjanya. "Hal ini penting untuk memulihkan kepercayaan publik terhadap kemampuan pemerintah dalam membangkitkan ekonomi nasional dan penanganan pandemi," katanya.

Dia menambahkan, beberapa hari ini beredar kabar betapa Presiden Jokowi mulai gerah dan galau dengan pro kontra yang ditimbulkan oleh para pembantunya di kabinet.



Hal tersebut dinilai mempengaruhi kepercayaan publik terhadap kinerja pemerintah dalam menangani Pandemi Corona, khususnya kebijakan PPKM Darurat saat ini.

"Bagi kami, sikap para menteri tersebut merupakan cerminan dari manajerial kepemimpinan Presiden Jokowi sendiri," jelasnya.

Karena lanjut dia, langkah dan kebijakan pemerintah merujuk kepada komando dari orang nomor satu di Republik itu. "Bukankah Presiden menegaskan, tidak ada visi misi menteri, yang ada hanyalah visi misi presiden," ucapnya.

"Karenanya, PKS melihat bahwa yang harus diperbaiki adalah manajerial kepemimpinan presiden, apalagi selama ini dinilai masih kurang responsif terhadap kritik dan masukan," pungkasnya.
(maf)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More