Wapres KH Ma'ruf Amin Tertawa Dijuluki King of Silent oleh Mahasiswa

Rabu, 07 Juli 2021 - 19:51 WIB
Wakil Presiden KH Maruf Amin tidak marah dan hanya tertawa mendapat julukan King of Silent dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) KM Universitas Negeri Semarang (Unnes). Foto/SINDOnews
JAKARTA - Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin tidak marah dan hanya tertawa mendapat julukan King of Silent dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) KM Universitas Negeri Semarang (Unnes).

Juru Bicara Wapres, Masduki Baidlowi, mengatakan Wapres Ma'ruf Amin telah melihat kritik dan meme yang dilontarkan mahasiswa tersebut. "Sudah (lihat), biasa-biasa saja, ketawa saja Wapres, ketawa saja," terang Masduki saat jumpa pers virtual, Rabu (7/7/2021).

Wapres, kata Masduki, tidak marah dengan kritik yang disampaikan mahasiswa. "Biar saja mahasiswa biar pintar-pintar, kata dia gitu, gak masalah. Wapres bukan pemarah. Biasa-biasa saja," imbuhnya.



Namun demikian, Masduki menegaskan julukan King of Silent yang disematkan kepada Wapres tidak tepat. Sebab, Mantan Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) itu selalu bekerja kendati tidak terpublikasi.

"Presiden dan Wakil Presiden itu bukan pekerja eksekutorial. Bukan yang mengeksekusi. Yang mengeksekusi adalah kementerian dan lembaga. Wapres itu bekerja mengoordinasi terhadap pekerjaan-pekerjaan yang sebenarnya dikerjakan oleh Presiden tapi kemudian dilimpahkan kepada Wakil Presiden," terang Masduki.

Sebagai informasi, BEM KM Unnes menjuluki Wapres KH Ma'ruf Amin King Of Silent. Kritik tersebut didasarkan pada tidak terlihatnya orang nomor dua di Tanah Air itu dalam penanganan masalah bangsa di masa pandemi Covid-19.
(cip)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More