Isu Reshuffle Mencuat, Relawan Jokowi Dorong 5 Menteri ini Diganti

Selasa, 13 April 2021 - 18:33 WIB
Isu perombakan atau resuffle kabinet kembali mengemuka. Isu ini mencuat setelah DPR menyetujui rencana pemerintah melakukan peleburan Kemenristek ke Kemendikbud. Ilustrasi/SINDOnews
JAKARTA - Isu perombakan atau reshuffle kabinet kembali mengemuka. Isu ini mencuat setelah DPR menyetujui rencana pemerintah melakukan peleburan Kementerian Riset dan Teknologi (Kemenristek) ke Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud).

Ketua Relawan Jokowi Mania (Joman) Immanuel Ebenezer mendukung reshuffle kabinet yang dinilainya menjadi bagian dari kebutuhan Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Menurut dia, setidaknya ada lima orang menteri yang dinilai layak menjadi bagian dari perombakan tersebut. Salah satunya, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno.

"Menurut saya lima menteri ini juga harus menjadi perhatian khusus Bapak Presiden," kata Noel dalam diskusi daring bertajuk Reshuffle Kabinet Sebuah Kenisyacaan, Selasa (13/4/2021).

Tidak hanya Pratikno, empat menteri lainnya yang perlu dilakukan perombakan diantaranya; Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo, Menkominfo Jhonny G Plate, Menteri Perdagangan Muhammad Lutfi, dan Menteri Agraria dan Tata Ruang Sofyan Djalil.



Noel meminta Presiden Jokowi harus peka. Menurutnya, lima orang tersebut memiliki fokus lain di luar tugas negara yaitu Pemilu 2024.

"Nah makanya yang saya khawatirkan menteri-menteri yang ikut-ikutan atau coba ketularan dengan penyakit Pemilu saya rasa lebih baik mundur atau ya presiden harus mencopot, ini bahaya sekali buat legacy presiden itu sendiri," katanya.
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
(dam)
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More