Profil Mayjen Raden Sidharta Wisnu Graha, Danjen Akademi TNI Pengganti Novi Helmy Prasetya

Jum'at, 21 Maret 2025 - 09:26 WIB
Foto/Instagram Penhumas Akmil

Sidharta merupakan jebolan Akademi Militer (Akmil) 1991 berasal dari kecabangan Infanteri (Kopassus). Pendidikan militer lainnya yang diselesaikannya di antaranya Sesarcabif, Dik PARA, Dik Komando, Dik Gultor, Dik Free Fall, Dik PARA Utama, Diklapa I, Diklapa II, Seskoad, dan Sesko TNI.

Berbagai jabatan strategis pernah diemban oleh pria kelahiran Bangil, Pasuruan, Jawa Timur, 18 Januari 1970 ini, antara lain Dansat 81 Kopassus (2012—2014), Sahli Danjen Kopassus (2014—2015), Pamen Denma Mabesad (2015—2016), Kasrem 174/Anim Ti Waninggap (2016—2017), Danrem 081/Dhirotsaha Jaya (2017—2018), Irdam I/Bukit Barisan (2018—2020).

Danrem 051/Wijayakarta (2020—2021), Kasdam XVII/Cenderawasih[3] (2021—2023), Gubernur Akmil (2023—2024), Inspektur Utama Badan Intelijen Negara (2024—2025), dan Staf Khusus KSAD (2025).
(rca)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More