Jadi Plh Presiden PKS, Aher Akan Bertemu Prabowo Bahas Menteri
Jum'at, 20 September 2024 - 16:58 WIB
JAKARTA - Ahmad Heryawan (Aher) akan bertemu Presiden Terpilih 2024, Prabowo Subianto , usai terpilih menjadi Pelaksana Harian (Plh) Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Pertemuan itu untuk membahas perwakilan PKS di kabinet Prabowo-Gibran.
"Saya kira lebih dari (sowan ke Prabowo) itu juga ada," kata Aher saat ditemui di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat, Jumat (20/9/2024).
Aher mengatakan, PKS terus menjalin komunikasi dengan Prabowo dan Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus. "Oh gitu ya saya kira pembicaraan komunikasi kan berjalan terus insyaAllah lancar. Ya terus perbincangan kolaborasi perbincangan dengan koalisi," tutur Aher.
Tak hanya itu, kata Aher, dirinya juga akan membahas sosok menteri yang mewakili PKS di kabinet Prabowo-Gibran. Namun, ia tak menyebut detail kader yang diajukan untuk menjadi menteri.
"Perbincangan tentang siapa yang akan mewakili PKS sedang berjalan. Siapa kira-kira? Nanti pada saatnya muncul insyaAllah," tuturnya.
"Saya kira lebih dari (sowan ke Prabowo) itu juga ada," kata Aher saat ditemui di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta Pusat, Jumat (20/9/2024).
Aher mengatakan, PKS terus menjalin komunikasi dengan Prabowo dan Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus. "Oh gitu ya saya kira pembicaraan komunikasi kan berjalan terus insyaAllah lancar. Ya terus perbincangan kolaborasi perbincangan dengan koalisi," tutur Aher.
Tak hanya itu, kata Aher, dirinya juga akan membahas sosok menteri yang mewakili PKS di kabinet Prabowo-Gibran. Namun, ia tak menyebut detail kader yang diajukan untuk menjadi menteri.
"Perbincangan tentang siapa yang akan mewakili PKS sedang berjalan. Siapa kira-kira? Nanti pada saatnya muncul insyaAllah," tuturnya.
(abd)
Lihat Juga :
tulis komentar anda