Tukang Pijat Langganan Ungkap Perhatian Ganjar Pranowo
Minggu, 17 September 2023 - 22:32 WIB
JAKARTA - Tukang pijat langganan Ganjar Pranowo , Ardi mengungkapkan perhatian figur bakal calon presiden yang berusia 54 tahun tersebut. Perhatian Ganjar pada setiap pekerja yang membantunya dalam menjalankan tugas dilakukan hingga hal kecil.
Ardi mengungkapkan bahwa Ganjar sering memperhatikan pola makan para pekerjanya. “Pasti ditanya sudah makan belum,” kata Ardi dikutip dari akun YouTube Ganjar Pranowo, Minggu (17/9/2023).
Bahkan, Ganjar kerap pula mengajak tukang pijatnya tersebut untuk menyantap hidangan yang ada di atas meja bersama. “Sampai makan berdua. Nih, semeja sama Bapak,” ungkap Ardi.
Mantan Gubernur Jawa Tengah dua periode itu juga tak segan untuk membawakan minuman untuk Ardi ketika makan bersama. Ardi pun menyambut baik Ganjar yang diusung sebagai calon presiden untuk Pilpres 2024.
Dirinya yakin Ganjar bersama calon wakil presiden (cawapres) pilihannya nanti pada pemilihan presiden mendatang bakal membawa Indonesia ke arah yang lebih baik.
Ardi mengungkapkan bahwa Ganjar sering memperhatikan pola makan para pekerjanya. “Pasti ditanya sudah makan belum,” kata Ardi dikutip dari akun YouTube Ganjar Pranowo, Minggu (17/9/2023).
Bahkan, Ganjar kerap pula mengajak tukang pijatnya tersebut untuk menyantap hidangan yang ada di atas meja bersama. “Sampai makan berdua. Nih, semeja sama Bapak,” ungkap Ardi.
Mantan Gubernur Jawa Tengah dua periode itu juga tak segan untuk membawakan minuman untuk Ardi ketika makan bersama. Ardi pun menyambut baik Ganjar yang diusung sebagai calon presiden untuk Pilpres 2024.
Dirinya yakin Ganjar bersama calon wakil presiden (cawapres) pilihannya nanti pada pemilihan presiden mendatang bakal membawa Indonesia ke arah yang lebih baik.
(rca)
Lihat Juga :
tulis komentar anda