Jelang Kongres Demokrat, Gede Pasek dan SBY Perang Baliho

Minggu, 10 Mei 2015 - 18:54 WIB
Jelang Kongres Demokrat,...
Jelang Kongres Demokrat, Gede Pasek dan SBY Perang Baliho
A A A
SURABAYA - Baliho Susilo Bambang Yudhoyonoo (SBY) dan Gede Pasek Suardika membanjiri area Kongres Partai Demokrat di Jalan Mayjen Sungkono, Surabaya. Dua tokoh ini sepertinya sedang perang baliho di jalan tersebut.

Kongres Partai Demokrat yang akan di gelar pada 11-13 Mei itu berlangsung di Shangrilla Hotel. Pantauan di lokasi, ribuan atribut Partai Demokrat membanjiri lokasi tersebut. Mulai dari spanduk, baliho hingga bendera terpasang di lokasi ini.

Dari ribuan atribut tersebut, paling banyak adalah dukungan terhadap SBY sebagai Ketua Umum Partai Demokrat. Dari ribuan atribut dukungan tersebut, ada baliho dukungan kepada Anggota DPD RI Gede Pasek Suardika juga sebagai ketua umum.

Dalam empat hari ke depan, Jalan Mayjen Sungkono akan dibanjiri baliho Partai Demokrat. Atribut-atribut terpasang mulai arah masuk Jalan Mayjen Sungkono hingga ke arah Jalan HR Muhammad. Ada beberapa atribut yang dipasang menempel di pohon.

"Mulai ramai baliho memang sejak satu hari yang lalu. Sedangkan, baliho yang bergambar Gede Pasek Suardika mulai terpasang tadi malam. Saat ini, sudah banyak yang kecil-kecil milih Gede Pasek yang terpasang," ujar Sumarji, salah satu pengguna jalan, Minggu (10/5/2015).

Infomasi yang dihimpun, pendaftaran atau registrasi peserta akan dilakukan pada Senin 11 Mei 2015. Dalam kongres ini, terdapat 586 suara yang berhak menentukan siapa ketua umum ke depan.

Selain nama Gede Pasek Suardika, nama mantan Ketua Umum DPR Marzukie Alie juga dikabarkan akan maju sebagai calon ketua umum melawan SBY.
(kri)
Berita Terkait
Tolak KLB Sibolangit,...
Tolak KLB Sibolangit, Demokrat Sumut Tetap Loyal Pada AHY
Pesan Moeldoko ke AHY:...
Pesan Moeldoko ke AHY: Jadi Pemipin Harus Kuat, Jangan Baperan
Makin Panas, Moeldoko...
Makin Panas, Moeldoko Disebut Bagi-bagi Uang dan Ponsel saat KLB Demokrat di Deli Serdang
Kader Muda Demokrat...
Kader Muda Demokrat Dukung KLB Partai Demokrat
Penyerahan Surat Rekomendasi...
Penyerahan Surat Rekomendasi Partai Demokrat untuk Pilkada 2024
Partai Demokrat Keluarkan...
Partai Demokrat Keluarkan 60 Rekomendasi Pilkada 2024, Ada Marshel Widianto dan Gilang Dirga
Berita Terkini
PP ISNU Sebut Beasiswa...
PP ISNU Sebut Beasiswa Filantropis Cetak Generasi Unggul dan Inovatif
7 jam yang lalu
IPW Nilai Pengerahan...
IPW Nilai Pengerahan TNI di Kejaksaan Perlu Ditinjau Ulang
7 jam yang lalu
Cetak Kader Ideologis...
Cetak Kader Ideologis dan Tangguh, DPP PKB Gelar Pendidikan Instruktur PKPB
9 jam yang lalu
Anggota DPR Juliyatmono...
Anggota DPR Juliyatmono Sebut Gaji Guru Standarnya Harus Rp25 Juta Per Bulan
10 jam yang lalu
Menekraf Percaya FSAI...
Menekraf Percaya FSAI Jadi Wadah Promosi Ekonomi Kreatif Indonesia-Australia
10 jam yang lalu
Dedi Mulyadi Klaim Bisa...
Dedi Mulyadi Klaim Bisa Gaji Warga Jakarta Rp10 Juta Per KK, Pengamat: Ambisi untuk Pilpres 2029
11 jam yang lalu
Infografis
125 Juta Orang Dapat...
125 Juta Orang Dapat Binasa Akibat Perang Nuklir India-Pakistan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved