Klarifikasi Reviu SINDO Weekly

Jum'at, 08 Mei 2015 - 08:34 WIB
Klarifikasi Reviu SINDO...
Klarifikasi Reviu SINDO Weekly
A A A
MASNUR Marzuki dari Jakarta Monitoring Network memberikan bantahan atas kesalahan teknis atau salah kutipan dalam penulisan laporan utama SINDO Weekly Edisi Nomor 10 terbitan 7 Mei 2015, yang juga dimuat dalam reviu KORAN SINDO (Kamis, 7/5).

Kesalahan penulisan/kutipan terdapat pada rubrik laporan utama/main review berjudul Gubernur Podomoro di halaman 21 dan halaman 22. Di halaman 21, tulisan yang berjudul “Aroma Kolusi di Balik Reklamasi” di kolom kedua alinea kedua yakni Masnur Marzuki dari Jakarta Monitoring Network, lembaga swadaya masyarakat yang menggugat izin reklamasi Gubernur Basuki ke Pengadilan Tata Usaha Negara Jakarta, menduga ada hubungan spesial antara Basuki dan Agung Podomoro Group.

Sebelum terjun ke dunia politik, menurut Masnur, Basuki sempat bekerja di Podomoro sebagai konsultan. “Podomoro juga salah satu penyumbang dana kampanye Jokowi-Ahok pada Pemilihan Gubernur 2012,” katanya. Kemudian di halaman 22 tulisan wawancara dengan judul tulisan “Masa Pompa di Barter dengan Izin” terdapat kesalahan kutipan pada jawaban pertanyaan ketiga, “Apakah ini bentuk praktik balas Budi?” dimulai dari kalimat kedua yakni “Namun, menurut penelusuran kami pada Pemilihan Gubernur DKI Jakarta dulu, Podomoro merupakan salah satu penyumbang dana kampanye Jokowi Ahok.

Ahok juga merupakan salah satu pemegang peran di PT Agung Podomoro sebelum terjun ke dunia politik. Masnur tidak pernah memberikan statement menuduh Ahok pernah bekerja di Podomoro. Hanya, pernyataan itu pernah dia dengar dari mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta Prijanto dalam satu kesempatan dialog.

Masnur juga membantah pernah mengatakan dan menuduh Podomoro salah satu penyumbang dana kampanye Jokowi-Ahok. Bantahan atas kesalahan penulisan di laporan utama SINDO Weekly ini sekaligus mengumumkan kepada pihakpihak yang merasa dirugikan bahwa pernyataan itu bukan dari Masnur Marzuki.
(ars)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1501 seconds (0.1#10.24)