Tommy Soeharto Diragukan Mampu Sudahi Konflik Golkar

Sabtu, 25 April 2015 - 21:10 WIB
Tommy Soeharto Diragukan...
Tommy Soeharto Diragukan Mampu Sudahi Konflik Golkar
A A A
JAKARTA - Beberapa kader daerah Partai Golkar menginginkan kepengurusan partai berlambang beringin ini diambil alih oleh keluarga Presiden RI kedua Soeharto atau biasa disapa keluarga Cendana.

Hal itu dinyatakan oleh Siti Hediati Hariyadi atau Titiek Soeharto lantaran dualisme kepengurusan partai berlambang pohon beringin itu belum juga usai hingga saat ini. Beberapa kader daerah ingin Hutomo Mandala Putra atau Tommy Soeharto yang menjadi Ketum Partai Golkar.

Pengamat Politik dari UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Pangi Syarwi Chaniago menilai, dengan menjadi ketum belum tentu Tommy bisa menyudahi konflik internal Golkar. Menurutnya, trah Soeharto tidak lagi membawa pengaruh apapun dalam partai yang dibentuk sejak tahun 1964 itu.

"Tommy belum teruji memimpin partai. Pengaruh bapaknya yaitu Soeharto itu masa lalu," ujar Pangi melalui sambungan telepon kepada Sindonews, Sabtu (25/4/2015).

Pun demikian juga jika untuk menyelesaikan polemik dalam tubuh internal Partai Golkar itu adalah Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) yang dilaksanakan untuk memilih ketum baru Golkar.

Jika Tommy ikut mencalonkan diri, tambah dia, akan sulit untuk terpilih. Meski pengaruh Soeharto belum padam, namun belum bisa dijadikan komoditas politik oleh Tommy.

"Kharisma dan kewibawaan Soeharto belum tentu turun ke Tommy. Kecanggihan Soeharto menyelesaikan konflik lewat tangan besi. Apakah itu bisa dipakai untuk mengakhiri konflik golkar?" tandasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3423 seconds (0.1#10.140)