PAN Rombak Pimpinan Fraksi di DPR

Kamis, 02 April 2015 - 12:10 WIB
PAN Rombak Pimpinan...
PAN Rombak Pimpinan Fraksi di DPR
A A A
JAKARTA - Partai Amanat Nasional (PAN) melakukan perombakan susunan kepemimpinan fraksinya di DPR. Perombakan dilakukan setelah Ketua Fraksi PAN Tjatur Sapto Edy bersikukuh mengundurkan diri dari jabatannya, meskipun telah diminta tetap menjabat oleh Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan.

”Kepengurusan Fraksi PAN saat ini diisi oleh saya sendiri Mulfachri Harahap sebagai ketua, Eko Hendro Purnomo sebagai bendahara fraksi, dan Yandri Susanto sebagai sekretaris fraksi,” kata Mulfachri Harahap di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, kemarin. Mulfachri menjelaskan, susunan fraksi yang ditetapkan baru pada tiga orang tersebut.

Adapun mengenai kepengurusan lengkap Fraksi PAN akan diumumkan selambatnya pada Senin (6/4). Mengenai kemungkinan loyalis Hatta Rajasa diakomodasi di jajaranpimpinanfraksi, Mulfachri mengatakan bahwa PAN tidak terbiasa menggunakan terminologi loyalis A ataupun loyalis B. Alasannya, setelah kongres digelar, semua pihak kembali bersatu untuk membesarkan partai.

”Saya rasa kami sudah mempertontonkan sebuah proses demokrasi yang baik, mudahmudahan kita semua bisa mengambil pelajaran. Setelah kongres, semua bersatu,” ujarnya. Mulfachri mengatakan, pihaknya berupaya profesional dalam memilih orang-orang yang akan menduduki kepengurusan fraksi. Mereka yang dipilih merupakan orang-orang yang memiliki kualitas dan kapabilitas.

Bendahara Fraksi PAN Eko Hendro Purnomo mengatakan, untuk sementara ini, PAN tidak akan melakukan perombakan pada posisi kepemimpinan komisi dan Alat Kelengkapan Dewan di DPR. ”Untuk sementara enggak, kita jalankan saja yang ada sekarang,” kata Eko kemarin.

Sebelumnya, Tjatur menyatakan resmi mundur sebagai ketua fraksi dengan alasan sudah terlalu lama menempati posisi tersebut. Namun, mundurnya Tjatur tersebut diduga berkaitan dengan kekalahan Hatta Rajasa dari Zulkifli Hasan di kongres. Apalagi, pernyataan Tjatur akan mundur dilontarkan sesaat setelah kongres selesai digelar.

Kiswondari
(bbg)
Berita Terkait
Mimbar Demokrasi Melawan...
Mimbar Demokrasi Melawan Politik Dinasti
Luncurkan 2Indo Survei,...
Luncurkan 2Indo Survei, Arfino Koto : 2024 Adalah Eranya Anak Muda
Mimbar Demokrasi Tolak...
Mimbar Demokrasi Tolak Politik Dinasti dan Pelanggaran HAM
Mahasiswa Tolak Politik...
Mahasiswa Tolak Politik Dinasti
#PraxiSurvey Soroti...
#PraxiSurvey Soroti Dilema Pemilu 2024, 42,96 Persen Mahasiswa akan Terima Uang Tanpa Pilih Kandidat
Mimbar Demokrasi Lawan...
Mimbar Demokrasi Lawan Politik Dinasti
Berita Terkini
Prabowo Dukung Marsinah...
Prabowo Dukung Marsinah Diusulkan Jadi Pahlawan Nasional
38 menit yang lalu
Karier Militer Mentereng...
Karier Militer Mentereng Letjen TNI Kunto Arief Wibowo, Anak Try Sutrisno yang Dimutasi Jadi Staf Khusus KSAD
1 jam yang lalu
Gelar Hari Buruh 2025...
Gelar Hari Buruh 2025 di DPR, AJI Tuntut Peningkatan Kesejahteraan Pekerja Media
1 jam yang lalu
Selalu Didukung Buruh...
Selalu Didukung Buruh dalam Kontestasi Pilpres, Prabowo: Terima Kasih, Saudara Tak Pernah Tinggalkan Saya
1 jam yang lalu
May Day 2025, Menko...
May Day 2025, Menko Polkam Berharap Pemerintah, Pengusaha, dan Buruh Terus Bersinergi
1 jam yang lalu
Prabowo Ngaku Diejek...
Prabowo Ngaku Diejek dan Diancam Gara-gara Berantas Korupsi: Saya Tak Gentar, Rela Mati untuk Rakyat
1 jam yang lalu
Infografis
Jet Tempur F/A-18 AS...
Jet Tempur F/A-18 AS Seharga Rp1 Triliun Hilang di Laut Merah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved