Wacana Aklamasi SBY Bisa Perburuk Citra Partai

Senin, 23 Maret 2015 - 12:07 WIB
Wacana Aklamasi SBY...
Wacana Aklamasi SBY Bisa Perburuk Citra Partai
A A A
JAKARTA - Pendiri Partai Demokrat meminta Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) segera merespons aspirasi kader yang memintanya maju kembali sebagai calon ketua umum di kongres.

SBY diminta segera menentukan sikap apakah memang bersedia maju kembali atau tidak. Salah satu anggota Forum Komunikasi Pendiri dan Deklarator Partai Demokrat (FKPDPD) Raden Mas Haryo Heroe Syswanto menyatakan, wacana yang terus dibangun bahwa kader ingin SBY terpilih secara aklamasi justru merugikan partai.

“Seharusnya beliau (SBY) deklarasi jika memang ingin maju. Kalau dimajuin untuk aklamasi itu sama saja menjatuhkan SBY, dipermalukan, karena cara itu tak baik. Kongres tidak diciptakan untuk aklamasi- aklamasian,” ujar politikus yang akrab disapa dengan panggilan Sys NS itu kemarin.

Sys menyatakan proses aklamasi yang direncanakan sebelum kongres merupakan preseden buruk untuk Demokrat yang selama ini menjunjung tinggi proses demokratisasi. “Kebijakan penyelenggaraan apa pun di partai mesti demokratis. Jadi bagi yang menyandang predikat sebagai kader Partai Demokrat, ya, sikapnya juga harus demokratis,” ucapnya. Di lain sisi, Sys berpandangan SBY sudah tidak relevan lagi untuk maju sebagai calon ketua umum. Alasannya, reputasi yang dimiliki Presiden keenam RI itu sudah berada di level internasional.

“Yang maju sebaiknya generasi berikut yang lebih muda, yang lebih fresh. Jangan yang maju orang tua terus,” tambahnya. Pendiri Partai Demokrat lainnya, Ahmad Mubarok, menyatakan perbedaan pandangan antara forum pendiri partai dengan para loyalis SBY menjelang kongres merupakan dinamika politik yang biasa. Kedua pihak, menurut dia, sama-sama punya sikap yang positif untuk memajukan partai.

“Biarkan saja dinamika itu terjadi. Saya kira SBY juga tidak akan maju, dia terlalu besar sebagai tokoh dunia (untuk jadi ketua umum partai),” ujarnya secara terpisah kemarin. Sementara itu, Wakil Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Hermanto menyatakan, sekitar 90% DPD mendukung kembali SBY untuk maju di kongres. Namun DPP sama sekali tidak akan menghalangi jika ada kader lain yang juga ingin menjadi calon ketua umum di kongres.

Selain itu, pernyataan para pendiri mengenai figur calon ketua umum juga hal yang biasa dilakukan setiap menjelang kongres. “Pendiri Demokrat dari dulu menyatakan hal seperti itu,” ujar Wakil Ketua DPR tersebut.

Mula akmal
(ars)
Berita Terkait
Mimbar Demokrasi Melawan...
Mimbar Demokrasi Melawan Politik Dinasti
Luncurkan 2Indo Survei,...
Luncurkan 2Indo Survei, Arfino Koto : 2024 Adalah Eranya Anak Muda
Mimbar Demokrasi Tolak...
Mimbar Demokrasi Tolak Politik Dinasti dan Pelanggaran HAM
Mahasiswa Tolak Politik...
Mahasiswa Tolak Politik Dinasti
#PraxiSurvey Soroti...
#PraxiSurvey Soroti Dilema Pemilu 2024, 42,96 Persen Mahasiswa akan Terima Uang Tanpa Pilih Kandidat
Mimbar Demokrasi Lawan...
Mimbar Demokrasi Lawan Politik Dinasti
Berita Terkini
DPR Dukung Menko Zulhas...
DPR Dukung Menko Zulhas Tertibkan Area Wisata di Puncak untuk Perbaikan Lingkungan
1 menit yang lalu
Kejaksaan Selidiki Dugaan...
Kejaksaan Selidiki Dugaan Korupsi Proyek PDNS Rp958 Miliar, Geledah Kantor Komdigi
12 menit yang lalu
Ahok Diperiksa Kejagung,...
Ahok Diperiksa Kejagung, Dasco: Sebagai Komisaris Terima Laporan dan Hasil Audit
14 menit yang lalu
Saksikan Malam Ini 30...
Saksikan Malam Ini 30 Menit Bersama Kabinet Merah Putih Pendekar HAM dari Tanah Papua Spesial Bersama Ayaa Nufus dan Menteri HAM Natalius Pigai, Hanya di iNews
17 menit yang lalu
Hasto Perintahkan Harun...
Hasto Perintahkan Harun Masiku Rendam HP dan Standby di DPP PDIP Agar Lolos dari KPK
42 menit yang lalu
Dasco Sebut Solusi Pengangkatan...
Dasco Sebut Solusi Pengangkatan CPNS-PPPK Diumumkan Pekan Depan
57 menit yang lalu
Infografis
Aktivitas Gempa Bumi...
Aktivitas Gempa Bumi Bisa Dipengaruhi Panas Matahari
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved