Bocah di Inggris Punya Kebiasaan Makan Cat dan Kondisioner

Kamis, 12 Maret 2015 - 11:10 WIB
Bocah di Inggris Punya...
Bocah di Inggris Punya Kebiasaan Makan Cat dan Kondisioner
A A A
Seorang bocah berusia lima tahun asal Chester, Inggris menderita penyakit langka yang menyebabkannya tertarik untuk melahap berbagai jenis barang yang bukan makanan, mulai pasir, tanah, bebatuan, mortir, tisu toilet, busa, cat, hingga kondisioner.

Bocah lelaki bernama Eoin Collins ini menderita penyakit yang dinamai pica, yakni memiliki nafsu makan untuk bahan-bahan yang bukan untuk dimakan. Pica menimbulkan gangguan keinginan impulsif dan tidak dapat diobati. Kelainan yang dialami Eoin terdeteksi sejak tiga tahun lalu.

Saat itu dia berlibur bersama keluarganya di Pantai Cornwall. Di sana tiba-tiba dia memakan pasir yang ada di pinggir pantai. Bahkan, tak jarang dia mengonsumsi produk pembersih atau kertas. Gangguan ini membuat sang ibu, Ceri Collins, harus selalu waspada untuk menghindari agar sang anak tidak memakan sesuatu yang dapat membuatnya lebih menderita lagi.

“Saya tidak bisa berpaling darinya sedetik pun. Jika saya meletakkan produk pembersih sembarangan dalam hitungan detik saja, dia dapat memakan atau meminumnya. Dia juga punya kebiasaan mengupas cat di dinding untuk dimakan,” ungkap Ceri dikutip Dailymail. Bocah ini mengupas hampir seluruh cat dinding di rumahnya.

Belum lama ini, Eoin menemukan selera baru memakan busa dan tisu toilet. Bahayanya, kegemarannya ini tak kunjung berakhir. “Ketika pertama kali saya melihatnya memakan tanah, saya berpikir itu hanyalah fase pertumbuhan yang segera berakhir,” tambah Ceri. Eoin mempunyai keterbatasan bicara sehingga dia tak dapat mengatakan kenapa dia memakan semua benda nonmakanan.

Arvin
(bbg)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1887 seconds (0.1#10.140)