Pramono Edhie Anggap SBY Layak kembali Pimpin Demokrat

Minggu, 01 Maret 2015 - 07:54 WIB
Pramono Edhie Anggap...
Pramono Edhie Anggap SBY Layak kembali Pimpin Demokrat
A A A
JAKARTA - Partai Demokrat dalam waktu dekat menggelar Kongres ke IV untuk memilih ketua umum periode 2015-2020.

Kongres yang rencananya digelar Maret mendatang ini diharapkan bisa menghasilkan pemimpin yang dapat mengembalikan kejayaan partai berlambang bintang mercy itu.

Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat Pramono Edhie Wibowo mengatakan, tugas ketua umum Partai Demokrat ke depan adalah mengembalikan kejayaan partai.

Pasalnya pada Pemilu 2009 Partai Demokrat pernah meraih 21% suara. Angka itu merosot pada Pemilu 2014 lalu menjadi 10%.

"Yang kita harapkan adalah membangun kembali kebesaran partai," ucap Pramono saat menghadiri deklarasi dukungan Angkatan Muda Demokrat kepada SBY di Hotel Best Western Premier The Hive, Jakarta Timur, Sabtu 28 Februari 2015.

Mantan Kepala Staf Angkatan Darat ini mengaku, banyak pihak yang mempertanyakan kelayakan SBY menjabat sebagai ketua umum untuk kedua kalinya.

Menurut Pramono, SBY sangat layak karena memiliki segudang pengalaman. Saat ini SBY berkeliling ke seluruh DPD Partai Demokrat se-Indonesia untuk memastikan apakah dukungan terhadapnya atas keinginan kader dan bukan hasil dari rekayasa.

"Saya rasa sangat layak, masak mantan Presiden 10 tahun enggak layak jadi ketum," katanya

Adik dari mantan Ibu Negara Ani Yudhoyono ini menepis anggapan SBY kembali diusung lantaran Demokrat tidak memiliki kader yang mumpuni.

"Kita semua yang ada di sini adalah kader Demokrat yang suatu saat akan menggantikan beliau di kemudian hari. Kalau ada anggapan tidak ada kader, itu tidak benar," katanya.

Edhie juga mengaku pernah ditanya apakah dirinya tidak ingin menjadi ketua umum.

"Memilih ketua gampang, tinggal memilih berapa orangnya yang hadir, kumpulkan suara, hitung selesai, tapi yang terpenting bisa nggak membesarkan Demokrat kembali, mari cari ketua yang mumpuni," tutur Pramono.

Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta Nachrowi Ramli mengatakan, pihaknya sedang melakukan pembenahan internal dalam upaya meningkatkan suara Demokrat di Jakarta.

Tidak hanya itu, Nachrowi mengatakan terus berupaya untuk meningkatkan daya juang para kader.

"Terakhir dan wajib bagi kader adalah mendekatkan diri dengan rakyat dan berjuang untuk kepentingan rakyat. Bagi Demokrat untuk memenangkan pemilu adalah mendekatkan diri dengan rakyat," ucapnya.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5080 seconds (0.1#10.140)