WTT Hadiri Konsultasi Publik

Jum'at, 27 Februari 2015 - 11:29 WIB
WTT Hadiri Konsultasi...
WTT Hadiri Konsultasi Publik
A A A
KULONPROGO - Sejumlah tokoh dan warga Wahana Tri Tunggal (WTT) yang selama ini getol melakukan penolakan terhadap pembangunan bandara akhirnya menghadiri konsultasi publik tahap kedua pembangunan bandara di Kulonprogo, Yogyakarta.

Mereka datang diantar ratusan warga WTT menuju Kantor Kecamatan Temon. Namun, dalam formulir yang disampaikan, mereka tetap menolak bandara. Ketua WTT Martono mengaku sengaja datang memenuhi undangan untuk tertib administrasi. Ini penting agar ada kepastian tuntutan keberatan yang disampaikan kepada tim bisa sampai gubernur sehingga ketika tuntutan penolakan ini tidak sampaikan, mereka bisa mengajukan tuntutan.

“Kami hanya tanda tangan daftar hadir dan tanda tangan form keberatan. Tidak tanda tangan yang lain. Transportasi kami tidak terima,” kata Martono. Menurutnya, kedatangannya ke lokasi konsultasi publik karena orasi yang disampaikan tidak banyak ditanggapi. Mereka bahkan dianggap tidak memiliki suara jika tidak hadir sehingga untuk memperkuat bukti penolakan itulah mereka datang agar tercatat secara administrasi. “Kami hanya mengisi keberatan yang isinya penolakan tanpa syarat,” ujarnya.

Menurut Martono, warga menolak bandara tanpa syarat. Mereka tidak mau melepas hak ataupun menjual lahan pertanian untuk bandara. Jika digali, justru di bawah lapisan tanah di pesisir ini mengandung titanium dan pasir besi sehingga tidak tepat untuk lokasi bandara. WTT juga mengancam akan menempuh jalur hukum dan gugatan ke PTUN jika gubernur mengeluarkan izin penetapan lokasi (IPL). Langkah itu telah disiapkan karena banyak warga yang menolak tanpa syarat kehadiran bandara.

PltPimpinanProyek(Pimpro) Eko Bambang mengatakan, pada hari pertama kemarin ada 152 undangan yang dibagikan. Tim hanya menargetkan 75 orang yang hadir. Namun, justru mencapai 111 orang termasuk dari warga WTT.

“Kami sangat mengharapkan WTT mau datang agar bisa menyampaikan keberatan atau tidak,” kata Bambang. Kehadiran WTT ini sangat penting karena hak suaranya telah tersampaikan. Apa pun hasilnya nanti, akan dikaji tim keberatan sebelum muncul IPL.

Kuntadi
(ars)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0923 seconds (0.1#10.140)