KPU Ingin Satu Kompleks dengan Bawaslu dan DKPP
A
A
A
JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) ingin memiliki kantor yang berdekatan dengan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), dan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP).
Kantor ketiga institusi penyelenggara pemilu itu dinilai idealnya berada dalam satu kompleks.
"Kami menyampaikan kebutuhan yang kami sampaikan dua tahun lalu dimana KPU dan DKPP menempati suatu kompleks perkantoran yang sama dalam konteks graha pemilu," kata Ketua KPU Husni Kamil Manik di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa (10/2/2015).
Dia berharap rencana ini bisa terwujud dalam beberapa tahun ke depan. Dengan begitu, pada 2019, tiga lembaga ini berada dalam satu kompleks.
Husni juga berharap kompeks penyelenggara pemilu juga menyediakan area untuk masyarakat menyampaikan aspirasi.
Area itu dinilai penting agar setiap aksi masyarakat tidak mengganggu kepentingan umum.
Kantor ketiga institusi penyelenggara pemilu itu dinilai idealnya berada dalam satu kompleks.
"Kami menyampaikan kebutuhan yang kami sampaikan dua tahun lalu dimana KPU dan DKPP menempati suatu kompleks perkantoran yang sama dalam konteks graha pemilu," kata Ketua KPU Husni Kamil Manik di Kantor Presiden, Jakarta, Selasa (10/2/2015).
Dia berharap rencana ini bisa terwujud dalam beberapa tahun ke depan. Dengan begitu, pada 2019, tiga lembaga ini berada dalam satu kompleks.
Husni juga berharap kompeks penyelenggara pemilu juga menyediakan area untuk masyarakat menyampaikan aspirasi.
Area itu dinilai penting agar setiap aksi masyarakat tidak mengganggu kepentingan umum.
(dam)