HT Disarankan Perkuat Kader Partai Perindo

Minggu, 08 Februari 2015 - 00:10 WIB
HT Disarankan Perkuat...
HT Disarankan Perkuat Kader Partai Perindo
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Partai Perindo Harry Tanoesoedibjo (HT) disarankan memperkuat kader agar bisa bersaing dalam perpolitikan nasional.

Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah mengapresiasi berdirinya Partai Perindo. Kehadiran partai baru akan mematangkan proses demokrasi. Sebab, kompetisi akan semakin ketat.

"Ya bagus, kelahiran partai baru adalah kelahiran benih-benih demokrasi baru. Selalu dalam kelahiran benih-benih demokrasi memberikan harapan tambahan kepada bangsa kita, bahwa yang memikirkan bangsa kita bertambah banyak," tutur Fahri di JIEXPO, Kemayoran, Jakarta Pusat, Sabtu 7 Februari 2015 malam.

Dia berharap, Partai Perindo bisa memperkuat demokrasi. Sebab bagi Koalisi Merah Putih (KMP), kehadiran Perindo tentu akan menambah kawan dalam percaturan politik di Indonesia.

"Sebagai pemain politik, kita harus betul-betul siap. Bahwa kehadiran mereka (Perindo) ini adalah menjadi mitra penguatan politik Indonesia ke depan," katanya.

Fahri menyatakan, karena pemilu masih panjang maka Perindo harus memperkuat konsepnya. Apalagi, Ketua Umum Perindo Harry Tanoesoedibjo mengatakan, akan menjadi partai kader dan partai massa.

"Konsep harus betul-betul diperkuat supaya menjadi kekuatan riil, tidak saja pada basis massa-nya. Tapi juga dengan adanya kader-kader baru yang akan dikirim dalam politik nanti. Itu penting sekali dalam kondisi sekarang ini," paparnya.
(mhd)
Berita Terkait
Elektabilitas Partai...
Elektabilitas Partai Perindo Meroket Hingga tembus3,3%
Presiden Jokowi: Parpol...
Presiden Jokowi: Parpol Harus Hati-hati Pilih Capres dan Cawapres
Partai Perindo: Mars...
Partai Perindo: Mars Partai Perindo dengan QR Code
Profile Partai Perindo
Profile Partai Perindo
Rakernas Partai Perindo...
Rakernas Partai Perindo 2022, Hari Ke-2 Pembekalan DPW Partai Perindo
TGB Gabung Partai Perindo
TGB Gabung Partai Perindo
Berita Terkini
Eks Penyidik KPK Anggap...
Eks Penyidik KPK Anggap Febri Diansyah Tak Bisa Dampingi Hasto, Guntur Romli: Ada Upaya Kotor
44 menit yang lalu
Kelakar Sufmi Dasco...
Kelakar Sufmi Dasco usai Halalbihalal di Rumah Dinas Cak Imin: Ini Bukan Matahari, Ini Bulan
2 jam yang lalu
Ahmad Dhani: Saya Kader...
Ahmad Dhani: Saya Kader PKB yang Disusupkan di Gerindra
2 jam yang lalu
13 Kapolda Jebolan Akpol...
13 Kapolda Jebolan Akpol 1991 Teman Satu Angkatan Kapolri
3 jam yang lalu
Deretan Menteri Prabowo...
Deretan Menteri Prabowo yang Sowan ke Jokowi, Siapa Saja?
6 jam yang lalu
Ditelepon Presiden Prabowo...
Ditelepon Presiden Prabowo saat Gelar Halalbihalal, Cak Imin: Minta Menteri Rapatkan Barisan
8 jam yang lalu
Infografis
Mengundurkan Diri sebagai...
Mengundurkan Diri sebagai Pemimpin Partai Konservatif dan PM Inggris
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved