Lumpuh Otak, Tulis Novel Pakai Jari Kaki

Selasa, 27 Januari 2015 - 10:58 WIB
Lumpuh Otak, Tulis Novel...
Lumpuh Otak, Tulis Novel Pakai Jari Kaki
A A A
SEORANG perempuan berusia 21 tahun, Hu Huiyuan, menderita lumpuh otak. Namun dengan keterbatasan yang dia derita, hal itu tidak menyurutkan impiannya untuk menjadi penulis novel terkenal di China.

Dengan kondisi lumpuh, kaku, berpostur abnormal, dan mengalami gangguan pendengaran serta penglihatan, Huiyuan sukses menulis novel fiksi sebanyak 60.000 kata. Uniknya, Huiyuan tidak mengetik novel itu dengan jari tangan, tapi dengan jari kaki kirinya menggunakan laptop . Orang tua Huiyuan menerangkan, anaknya tidak mengikuti pendidikan formal di sekolah.

Mereka menuntun Huiyuan dengan sabar agar bisa membaca, memahami, dan menulis aksara Mandarin. Huiyuan bersyukur karena Tuhan masih menunjukkan belas kasih- Nya dengan menganugerahinya kemampuan untuk membaca dan menulis. Huiyuan lahir secara prematur pada 1994. Saat itu dokter memprediksi nyawa Huiyuan tidak akan terselamatkan.

Namun, 10 bulan kemudian, Huiyuan didiagnosis mengalami lumpuh otak. Dia masih bisa berbicara dengan baik, kendati tumbuh berkembang dan fungsi otaknya terganggu. Kepala dan kakinya juga mulai terbiasa mengerjakan tugas keseharian karena bagian tubuh lainnya tidak bisa berfungsi dengan baik.

“Saya mengajari diri saya sendiri. Saya bukan seorang jenius, tapisaya sangatfokus. Ketika saya menonton televisi saat masih anak-anak, saya sering belajar bahasa Mandarin dari baris subtitles,” ujar Huiyuan dikutip Shanghaiist . “Saya harus sabar mengajarinya. Saat dia berhasil, saya puas,” timpal sang ibu.

Muh shamil
(ars)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0763 seconds (0.1#10.140)