Jokowi Godok Sembilan Nama untuk Wantimpres

Selasa, 06 Januari 2015 - 15:29 WIB
Jokowi Godok Sembilan Nama untuk Wantimpres
Jokowi Godok Sembilan Nama untuk Wantimpres
A A A
JAKARTA - Dalam menjalankan tugas, presiden juga dibantu oleh Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres).

Wantimpres adalah lembaga pemerintah nonstruktural bertugas memberikan pertimbangan terhadap berbagai persoalan.

Wantimpres diisi oleh sembilan orang yang memiliki latar belakang berbeda-beda. "Karena belum final belum bisa saya sampaikan, ada juga yang dari parpol dari tokoh masyarakat," kata Menteri Sekretaris Negara Pratikno di Komplek Istana, Jakarta, Selasa (6/1/2015).

Pratikno mengaku belum bisa menyampaikan nama-nama Watimpres Pemerintah Jokowi lantaran sampai saat ini masih belum final.

Dia menjelaskan, Watimpres bertugas memberikan pertimbangan kepada presiden."Kalau wantimpres ini kan perintah UUD, memberikan pertimbangan kepada presiden tetapi tidak sehari-hari bekerja bersama presiden," tuturnya.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6191 seconds (0.1#10.140)