Mayoritas Kader Golkar Ingin Rekonsiliasi

Minggu, 14 Desember 2014 - 17:04 WIB
Mayoritas Kader Golkar...
Mayoritas Kader Golkar Ingin Rekonsiliasi
A A A
JAKARTA - Fungsionaris Partai Golkar Taufiq Hidayat mengharapkan adanya rekonsiliasi antara dua pihak di tubuh partai berlambang beringin. Kedua pihak diharapkan bisa menurunkan ego masing-masing.

"Melihat perkembangan yang terjadi, saya berpandangan jalan rekonsiliasi adalah sangat baik, kalau berjalan efektif ini akan jalan cepat. Ini akan berdampak baik terhadap proses penyatuan," ujar Taufiq saat dihubungi wartawan, Minggu (14/12/2014).

Meski ada jalan lain yang bisa ditempuh, yakni jalur hukum, namun rekonsoliasi merupakan jalan yang aman untuk perbaikan dan menyatukan kembali.

"Jalan lain ada, menempuh jalur hukum, ini juga ada masalah waktu, dan yang tak dapat diprediksi hasilnya. Oleh karena itu saya mendorong jalan rekonsiliasi untuk kedua kubu," terangnya.

Harapan adanya rekonsiliasi ini, menurut mantan Ketua Umum PB HMI itu, didasarkan keinginan kuat sebagian besar kader di Partai Golkar. Mayoritas kader ingin
rekonsiliasi dan segera bisa melakukan konsolidasi internal untuk menghadapi agenda pilkada di 245 daerah yang semakin dekat.

Untuk rekonsiliasi ini, diperlukan sebuah tahapan. Tahapan pertama dan utama adalah bagaimana menguatkan semangat rekonsiliasi terealisasi. Tahapan berikutnya adalah, investigasi, mediasi, dan settlement (penyelesaian).

"Bisa langsung ke tahap mediasi. Mediasi ini akan saya komunikasikan kedua belah pihak," tegasnya.

"Settlement (penyelesaian) apa yang paling mungkin bisa diterima dan itu yang akan dicapai. Kalau ini tercapai pasti selesai," ujar dia.
(hyk)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0843 seconds (0.1#10.140)