JK dan Agung Laksono Bertemu Bahas Konflik Golkar

Kamis, 27 November 2014 - 13:56 WIB
JK dan Agung Laksono...
JK dan Agung Laksono Bertemu Bahas Konflik Golkar
A A A
JAKARTA - Mantan Ketua Umum Partai Golkar Jusuf Kalla (JK) telah bertemu dengan calon ketua umum partai berlambang pohon beringin, Agung Laksono tadi pagi.

Informasinya, pertemuan itu berlangsung sekira pukul 07.00 WIB hingga pukul 08.00 WIB di kediaman dinas Wakil Presiden, Jakarta Pusat.

"Pembicaraan biasa, bagaimana Golkar, itu aja," kata JK usai menghadiri puncak peringatan Hari Guru Nasional 2014 dan HUT ke-69 PGRI di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (27/11/2014).

Dia pun mengaku, maksud pertemuannya dengan Agung Laksono untuk menengahi konflik di internal Partai Golkar. "Ya untuk memberikan saran-saran," ucapnya.

Wakil Presiden RI ini berpendapat, yang terbaik bagi Partai Golkar adalah bersatu. "Munas (Musyawarah Nasional) itu bersama yang bersatu, demokratis, tanpa tekanan, memilih yang terbaik tanpa cara-cara yang tertutup," tuturnya.

Sekadar diketahui, para calon ketua umum Partai Golkar yang merupakan pesaing Aburizal Bakrie (Ical) membentuk Presidium Penyelamat Partai Golkar (P3G).

Anggota P3G diisi oleh Priyo Budi Santoso, Hajriyanto Y Thohari, Zainuddin Amali, Agun Gunandjar, Agus Gumiwang, Laurence Siburian, Yoris Raweyai, Zainal Bintang dan Ibnu Munzir. Sementara Ketua P3G adalah Agung Laksono.

sementara, Agung Laksono, Priyo Budi Santoso, Hajriyanto Y Thohari, Zainuddin Amali, Agus Gumiwang, Agun Gunandjar adalah pesaing Ical dalam perebutan kursi ketua umum.

Misi utama mereka adalah menyelenggarakan Munas ke-IX Partai Golkar di Jakarta pada paling lambat Januari 2015. Sementara calon incumbent, Aburizal Bakrie (Ical) beberapa waktu yang lalu menegaskan Munas akan dilaksanakan di Bali, 30 November hingga 3 Desember 2014.
(kri)
Berita Terkait
HUT ke-57 Partai Golkar...
HUT ke-57 Partai Golkar Bertema Bersatu untuk Menang
Soal Peluang Golkar...
Soal Peluang Golkar Ubah AD/ART untuk Jokowi Maju Ketum, Aburizal Bakrie: Bisa Saja jika Daerah Mau
Tasyakuran HUT Ke-57...
Tasyakuran HUT Ke-57 Partai Golkar
Presiden Jokowi Hadir...
Presiden Jokowi Hadir di Penutupan Munas XI Partai Golkar
Pembukaan Rapimnas Partai...
Pembukaan Rapimnas Partai Golkar
Malam Puncak HUT ke-57...
Malam Puncak HUT ke-57 Partai Golkar
Berita Terkini
Gibran Bicara Hilirisasi...
Gibran Bicara Hilirisasi di Tengah Tuntutan Forum Purnawirawan Prajurit TNI
1 jam yang lalu
Brevet dan Penghargaan...
Brevet dan Penghargaan Komjen Imam Sugianto, Eks Ajudan Presiden SBY yang Kini Jabat Waka BIN
1 jam yang lalu
PPP Siap Muktamar, Sekjen:...
PPP Siap Muktamar, Sekjen: Tak ada Pergantian Pengurus Wilayah dan Cabang
9 jam yang lalu
2 Rumah Tersangka Korupsi...
2 Rumah Tersangka Korupsi Bank BJB Digeledah KPK, 3 Mobil dan 1 Motor Disita
11 jam yang lalu
Kapolri Perwirakan Aiptu...
Kapolri Perwirakan Aiptu Jimmi Farma Polisi Pemilik Pesantren Gratis
11 jam yang lalu
Layakkah Soeharto Diberi...
Layakkah Soeharto Diberi Gelar Pahlawan Nasional?
11 jam yang lalu
Infografis
Smartphone dan Komputer...
Smartphone dan Komputer akan Bebas dari Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved