Pemerintah Akui Kartu Sakti Belum Tersebar Merata

Selasa, 11 November 2014 - 06:59 WIB
Pemerintah Akui Kartu...
Pemerintah Akui Kartu Sakti Belum Tersebar Merata
A A A
JAKARTA - Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani mengakui kartu sakti belum bisa tersebar merata pada tahun ini.

"Perlu waktu, tidak cukup dua bulan‬," kata Puan Maharani di Kantor Wakil Presiden, Jakarta, Senin 10 November 2014.

Sekadar diketahui, kartu sakti itu adalah Kartu Indonesia Pintar (KIP), Kartu Indonesia Sehat (KIS) dan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS).

Lebih lanjut Puan mengatakan, setidaknya kartu sakti itu bisa tersebar merata pada tahun depan.

"Nanti sampai tahun depan, kita lagi mengolah datanya, kira-kira diperlukan berapa lama untuk kemudian semua proses berkaitan dengan kartu ini bisa diterima masy‬arakat," kata putri Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri ini.

Saat ini, kata mantan Ketua Fraksi PDIP DPR ini, lebih dari 1.000 kartu sakti telah tersebar.

Oleh karena itu, dia mengatakan, Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dan Bantuan Siswa Miskin (BSM) masih bisa digunakan hingga menerima KIS dan KIP.

"Kami berharap kartu yang lama masih bisa dinikmati dan masyarakat paham bahwa kalau pun belum bisa dapat kartu itu kartu lama yang dimiliki sesuai identitasnya, itu bisa tetap menikmati pelayanan yang sama‬," pungkasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1425 seconds (0.1#10.140)