Kata Ruhut, Jokowi Keren

Kamis, 16 Oktober 2014 - 13:06 WIB
Kata Ruhut, Jokowi Keren
Kata Ruhut, Jokowi Keren
A A A
JAKARTA - Politikus Partai Demokrat Ruhut Sitompul memuji sikap Presiden terpilih Joko Widodo (Jokowi) yang mendatangi ketua umum partai.

"Pak Jokowi itu keren sekali, walaupun sudah menang tapi tetap mengalah. Dia santun dan sangat rendah hati," ujar Ruhut di Gedung DPR Senayan Jakarta, Kamis (16/10/14).

Dia mengaku senang terhadap sikap Jokowi yang senang menemui ketua partai-partai politik yang bergabung di Koalisi Merah Putih (KMP).

"Saya bangga, pemenang itu mengalah. Dia mau lho bertemu dengan Pak Ical, Pak Hatta, kita liat nanti 1 atau 2 hari lagi ketemu dengan Pak Prabowo," ujarnya.

Ruhut berharap Prabowo bisa mendukung pemerintahan Jokowi agar situasi politik kedepan lebih kondusif. "Kita harus sambut pelantikan Jokowi, kita harus dukung pemerintahannya ke depan," jelasnya.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1181 seconds (0.1#10.140)