Tim Koalisi Merah Putih Jelaskan Pertemuan dengan SBY
A
A
A
JAKARTA - Pertemuan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dengan koalisi merah putih di Puri Cikeas, Bogor pagi tadi belum diketahui pasti agenda pembahasan utamanya.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat Nasional (PAN), Taufik Kurniawan selaku salah satu tim koalisi merah putih mengaku pembahasan dalam pertemuan tersebut hanya bersifat umum.
"Tadi itu hanya bahas hal-hal yang general saja, bagaimana membangun bangsa. Lebih ke kenegaraan," ujar Taufik di Puri Cikeas, Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (2/9/2014).
Senada dengan, Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Fahri Hamzah mengatakan, pertemuan tersebut bersifat biasa saja. "Santai, cuma komunikasi, kita sudah ada komunikasi rutin," kata Fahri dalam kesempatan yang sama.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat Nasional (PAN), Taufik Kurniawan selaku salah satu tim koalisi merah putih mengaku pembahasan dalam pertemuan tersebut hanya bersifat umum.
"Tadi itu hanya bahas hal-hal yang general saja, bagaimana membangun bangsa. Lebih ke kenegaraan," ujar Taufik di Puri Cikeas, Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (2/9/2014).
Senada dengan, Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Fahri Hamzah mengatakan, pertemuan tersebut bersifat biasa saja. "Santai, cuma komunikasi, kita sudah ada komunikasi rutin," kata Fahri dalam kesempatan yang sama.
(kur)