Prabowo Lakukan Salat Jenazah untuk Mendiang Suhardi
A
A
A
JAKARTA - Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto melakukan salat jenazah bersama puluhan tokoh lainnya. Hal ini untuk menghormati mendiang Ketua Umum Gerindra Suhardi, di kantor DPP Gerindra, Jalan Harsono, Ragunan, Jakarta Selatan, Kamis (29/8/2014).
Prabowo sebeumnya tiba di lokasi sekira pukul 07.30 WIB, didampingi Sekjen Gerindra Fadli Zon. Prabowo terlihat berada di barisan (shaf) paling depan saat melakukan shalat jenazah.
Selain pengurus Partai Gerindra, hadir sejumlah tokoh lintas partai, termasuk politikus partai PDIP, Pramono Anung. Suhardi sendiri setelah mendapat penghormatan terakhir akan langsung diterbangkan ke Yogyakarta untuk dimakamkan di sana.
Penghormatan dan pelepasan jenazah Suhardi akan dipimpin Prabowo Subianto. Suhardi akan diberangkatkan ke Bandara Halim Perdanakusuma, lalu diterbangkan ke tempat kelahirannya di Cikaldempet Kayen Gg Dahlia 90, Jalan Kaliurang KM 7,5, Yogyakarta.
Di sana, Jenazah Suhardi juga akan dibawa ke komplek Universitas Gajah Mada (UGM) untuk di salati sebelum dikebumikan di Pemakaman UGM Sawitsari.
Prabowo sebeumnya tiba di lokasi sekira pukul 07.30 WIB, didampingi Sekjen Gerindra Fadli Zon. Prabowo terlihat berada di barisan (shaf) paling depan saat melakukan shalat jenazah.
Selain pengurus Partai Gerindra, hadir sejumlah tokoh lintas partai, termasuk politikus partai PDIP, Pramono Anung. Suhardi sendiri setelah mendapat penghormatan terakhir akan langsung diterbangkan ke Yogyakarta untuk dimakamkan di sana.
Penghormatan dan pelepasan jenazah Suhardi akan dipimpin Prabowo Subianto. Suhardi akan diberangkatkan ke Bandara Halim Perdanakusuma, lalu diterbangkan ke tempat kelahirannya di Cikaldempet Kayen Gg Dahlia 90, Jalan Kaliurang KM 7,5, Yogyakarta.
Di sana, Jenazah Suhardi juga akan dibawa ke komplek Universitas Gajah Mada (UGM) untuk di salati sebelum dikebumikan di Pemakaman UGM Sawitsari.
(kri)