Ormas Pendukung Prabowo-Hatta Minta MK Adil

Senin, 18 Agustus 2014 - 21:58 WIB
Ormas Pendukung Prabowo-Hatta...
Ormas Pendukung Prabowo-Hatta Minta MK Adil
A A A
JAKARTA - Organisasi kemasyarakatan (Ormas) pendukung pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 1 Prabowo Subianto-Hatta Rajasa meminta Mahkamah Konsitutsi (MK) membuat keputusan yang adil dalam perkara Pemilu Presiden (Pilpres) 2014.

Kooridinator Gerakan Masyarakat Penyelamat Republik Indonesia (Gamparin) Pitoyo mengatakan, sebagai lembaga pengadil sengketa demokrasi diminta jujur dalam mengambil keputusan. Jangan sampai presiden terpilih nanti bermasalah dalam menjalankan amanah rakyat.
“Kami mendorong MK untuk Jujur dan Adil dalam mengambil keputusan," ujar Pitoyo dalam rilisnya yang diterima wartawan Senin (18/8/2014).

Gamparin merupakan salah satu organisasi massa massa pendukung Prabowo-Hatta yang melakukan orasi di halaman MK, hari ini. Selain itu aksi ini juga diikuti oleh ormas Laskar Merah Putih (LMP), GPII, FKPPI, Gardu Prabowo dan sejumlah kader serta simpatisan partai Koalisi Merah Putih. Mereka melakukan aksi secara damai.

Lebih jauh, Pitoyo menuturkan, pihaknya merasa heran atas sidang MK hari ini yang hanya berjalan 30 menit. Kendati demikian, ia berharap MK tetap membuat keputusan yang jujur, adil dan bijaksana.

Pernyataan serupa juga dikemukakan oleh Panglima ormas Laskar Merah Putih (LMP), Supriyatna. Dikatakannya, MK jangan sampai diintervensi oleh asing.

"Kalau ada invervensi, maka harus kita lawan. Jangan sampai ada lagi sumber daya alam kita sampai lari ke luar negeri,” ujar Supriyatna.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1031 seconds (0.1#10.140)