Sisa 5 Provinsi yang Belum Direkapitulasi

Selasa, 22 Juli 2014 - 10:17 WIB
Sisa 5 Provinsi yang...
Sisa 5 Provinsi yang Belum Direkapitulasi
A A A
JAKARTA - Hari ketiga rekapitulasi suara nasional untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014. Rencananya Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan membahas sebanyak lima provinsi di Indonesia. Hari ketiga rekapitulasi ini merupakan hari terakhir sebelum KPU menetapkan siapa pemimpin baru Indonesia.

Daftar urutan persentasi lima KPU provinsi tersebut di antaranya, Sumatera Utara (Sumut), Jawa Timur (Jatim), Maluku Utara (Malut), DKI Jakarta, dan Papua. KPU juga masih akan ada pembahasan terakhir mengenai rekap luar negeri.

Diketahui, pada hari pertama rekap, Minggu 20 Juli 2014, KPU telah menyelesaikan 15 dari 33 provinsi. 15 provinsi tersebut di antaranya Kalimantan Barat (Kalbar), Nusa Tenggara Barat (NTB), Aceh, Sumatera Selatan (Sumsel), Kalimantan Selatan (Kalsel).

Kemudian Kepulauan Riau, Jambi, Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Yogyakarta, Bengkulu, Sulawesi Barat (Sulbar), Kalimantan Tengah (Kalteng), Gorontalo, Sulawesi Tenggara, dan Sumatera Barat (Sumbar).

Kemudian pada hari kedua, Senin 21 Juli, KPU telah menyelesaikan 13 provinsi. Di antaranya Bali, Riau, Maluku, Sulawesi Tenggara, Jawa Tengah (Jateng), Jawa Barat (Jabar), Lampung, Sulawesi Utara, Kalimantan Timur (Kaltim), Papua Barat, Banten, Nusa Tenggara Timur (NTT), dan Sulawesi Selatan (Sulsel).

Sehingga KPU telah merekapitulasi sebanyak 28 provinsi. Rencananya KPU akan menggelar penetapan rekapitulasi hasil penghitungan suara dan penetapan pasangan calon presiden dan wakil presiden terpilih hasil Pemilu 2014 pada hari ini, Selasa (22/7/2014), pukul 16.00 WIB yang bertempat di Ruang Sidang Utama Gedung KPU.

KPU juga turut mengundang capres dan cawapres peserta Pilpres 2014, Tim Kampanye, Bawaslu, DKPP, Kementerian atau Lembaga Tinggi Negara, TNI-Polri, Pemantau Pemilu, LSM dan Ormas.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1150 seconds (0.1#10.140)