Kubu Prabowo Yakin Kembali Unggul di Debat Capres
A
A
A
JAKARTA - Kubu pasangan nomor urut satu Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa meyakini, akan unggul di debat capres yang ketiga, di akhir pekan ini.
Di mana dalam debat yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU), pada 22 Juni 2014, akan mengangkat tema mengenai politik internal dan ketahanan nasional.
"Prabowo sebagai calon presiden yang sangat memahami kedua isu tersebut saya yakini akan kembali unggul," kata Tantowi melalui pesan singkatnya, Rabu (18/6/2014).
Ia menegaskan, debat ketiga ini akan menjadi menarik karena wawasan kedua capres, terkait dua isu strategis tersebut akan diuji.
Meski begitu, berkaca pada penampilan Prabowo di debat capres kedua yang menurutnya jauh lebih baik dari Jokowi. Dirinya optimis, mantan Danjen Kopassus itu akan kembali unggul. "Penampilan Prabowo dalam debat kedua kemarin yang jauh lebih baik dibanding penampilan pertama," pungkasnya.
Di mana dalam debat yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU), pada 22 Juni 2014, akan mengangkat tema mengenai politik internal dan ketahanan nasional.
"Prabowo sebagai calon presiden yang sangat memahami kedua isu tersebut saya yakini akan kembali unggul," kata Tantowi melalui pesan singkatnya, Rabu (18/6/2014).
Ia menegaskan, debat ketiga ini akan menjadi menarik karena wawasan kedua capres, terkait dua isu strategis tersebut akan diuji.
Meski begitu, berkaca pada penampilan Prabowo di debat capres kedua yang menurutnya jauh lebih baik dari Jokowi. Dirinya optimis, mantan Danjen Kopassus itu akan kembali unggul. "Penampilan Prabowo dalam debat kedua kemarin yang jauh lebih baik dibanding penampilan pertama," pungkasnya.
(maf)